Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PA 212: Kami Tidak Dukung Pencapresan Anies Baswedan oleh Partai NasDem

Koordinator Humas PA 212 Novel Bamukmin menyatakan tidak mendukung deklarasi calon presiden atau Capres NasDem.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in PA 212: Kami Tidak Dukung Pencapresan Anies Baswedan oleh Partai NasDem
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat pengumuman deklarasi Calon Presiden 2024 dari Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022). Partai Nasdem resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) yang akan diusung pada Pilpres 2024. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Koordinator Humas Persaudaraan Alumni atau PA 212 Novel Bamukmin menyatakan tidak mendukung deklarasi calon presiden atau Capres NasDem.

Partai NasDem diketahui mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai kandidat presiden kemarin.

"Kami tidak mendukung deklarasi NasDem, takut memecah belah umat," kata Novel Bamukmin yang juga Wakil Ketua Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) lewat keterangan tertulisnya, Selasa (4/10/2022).

Baca juga: Pengamat Puji NasDem Sejak Dini Deklarasikan Anies Baswedan Capres 2024

Novel menyebutkan jika dirinya pernah melaporkan kader Partai NasDem yaitu Viktor Laiskodat (kini Gubernur NTT) dengan dugaan penistaan terhadap agama Islam.

"Kami dari Spirit 212 sampai dua kali mendemo Mabes Polri dan DPP Partai NasDem terkait masalah ini," ujarnya.

Novel juga menduga Partai NasDem bekerjasama dengan pihak-pihak luar.

Berita Rekomendasi

Ia juga menyebut nama eks Jaksa Agung yang merupakan kader Partai NasDem mengkriminalisasi beberapa tokoh.

"Termasuk Habib Bahar Smith yang sudah beberapa kali tersangkut kriminalisasi. Juga para ulama yang saat ini bersidang seperti KH Farid Okbah, Zein Annajah dan Hanung Alhamad dan habaib yang lainnya," ujarnya.

Dirinya pun meminta klarifikasi Surya Paloh terkait mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres.

Ia menduga ada upaya-upaya tertentu terkait langkah partai NasDem tersebut.

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PA 212 Novel Bamukmin
Koordinator Humas PA 212 Novel Bamukmin. (Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra)

Alasan NasDem Pilih Anies

Surya Paloh selaku Ketua Umum Partai NasDem menjelaskan alasannya kenapa pihaknya mengusung Anies Baswedan sebagai kandidat presiden.

"Kenapa Anies Baswedan? Why not the best," ucap Surya Paloh dalam sambutannya yang disambut tepuk tangan riuh kader lainnya kemarin.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas