Cak Imin Berharap PKS Bisa Gabung Koalisi PKB-Gerindra
Muhaimin Iskandar menyebut soal kemungkinan partai politik lain bergabung di koalisi PKB-Gerindra, dia harap PKS masuk koalisinya.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menyebut soal kemungkinan partai politik lain bergabung di koalisi PKB-Gerindra.
Hingga kini pun Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku masih melakukan penjajakan komunikasi dengan parpol lain.
Secara khusus Cak Imin menyebut nama parpol Partai Keadilan Sejahteraan (PKS) untuk bergabung ke koalisi PKB-PKS.
"Saya berharap PKS bisa masuk," kata Cak Muhaimin, seperti dikutip dari Tribunjatim, Minggu (23/10/2022).
Ditengah isu bergabungnya koalisi parpol lain, Cak Imin menyatakan, koalisi partainya dengan Gerindra terus dimatangkan.
Meski begitu, Cak Imin menuturkan peluang masuknya parpol lain masih terbuka untuk Pemilu 2024.
"Koalisi PKB-Gerindra jalan terus, kita mau mengintensifkan dalam kebersamaan sampai nanti 2024," kata Cak Imin.
Cak Imin menambahkan, saat ini peresmian Sekretariat Bersama (Sekber) terus disiapkan hingga nantinya bisa diresmikan dalam waktu dekat.
Di sisi lain, Cak Imin mengatakan, komunikasi politik terus dilakukan, sebab poros ini menargetkan dapat memperbesar koalisi dengan menambah jumlah anggota.
"Kita terus lakukan lobi-lobi dengan parpol lain supaya anggota koalisi kita semakin banyak," jelasnya.
Baca juga: Wakil Ketum PKB Sebut Deklarasi Prabowo-Cak Imin sebagai Capres Tunggu Hari Baik