Profil Al Muzzammil Yusuf, Ketua Bidang Politik, Hukum dan Keamanan PKS, Anggota Komisi I DPR RI
Berikut profil Al Muzzammil Yusuf, politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang saat ini menjabat sebagai anggota Komisi I DPR RI.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Al Muzzammil Yusuf, politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Al Muzzammil Yusuf lahir di Tanjung Karang, Lampung pada 6 Juni 1965.
Mengutip laman dpr.go.id, saat ini Al Muzzammil Yusuf aktif menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Fraksi PKS.
Ia terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 dari daerah pemilihan (dapil) Lampung I.
Dapil Lampung I meliputi Kabupaten Lampung Selatan, Kabupaten Lampung Barat, Kabupaten Pesisir Barat, Kabupaten Tanggamus, Kabupaten Pesawaran, Kabupaten Pringsewu, Kota Bandar Lampung, Kota Metro.
Saat ini Al Muzzammil bertugas di Komisi I DPR RI yang membidangi Pertahanan, Luar Negeri, Intelijen, Komunikasi dan Informatika.
Baca juga: Perkuat Citra dan Ingatan Publik, PKS Tetap Pilih Nomor Urut 8 untuk Pemilu 2024
Dikutip dari laman Fraksi PKS, Al Muzzammil menempuh pendidikan sekolah dasar di tanah kelahirannya yakni SD Persit Tanjung Karang.
Kemudian ia pindah ke Jakarta dan melanjutkan sekolah menengah di SMP Negeri 72 Jakarta dan SMA Negeri 4 Jakarta.
Al Muzzammil pun telah menamatkan pendidikan hingga meraih gelar doktor.
Ia mendapatkan gelar S1 dari Universitas Indonesia, jurusan Ilmu Politik.
Lalu Al Muzzammil mendapat gelar S2 dan S3 dari universitas dan jurusan yang sama, yakni Ilmu Komunikasi Politik Universitas Sahid.
Baca juga: Tak Masalah Pakai Nomor Urut Lama, PKS: Permudah Sosialisasi ke Masyarakat
Kariernya di dunia politik cukup panjang.
Al Muzzamil terpilih menjadi anggota DPR dan MPR RI selama empat periode, yakni tahun 2004-2009, 2009-2014, 2014-2019, dan 2019-2024.
Dirinya pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI pada tahun 2005 hingga 2007 dan 2012 sampai 2014.