Nusron Wahid Sebut Koalisi Besar Berharap Pilpres 2024 Hanya Hadirkan Dua Pasangan Calon
Perwakilan tim pemenangan koalisi besar dari partai Golkar, Nusron Wahid menyebut pihaknya berharap Pilpres 2024 hanya hadirkan dua pasang calon.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Adi Suhendi
"Kalau pura-pura ngapain kita ubah sistem pemilihan dari MPR? Pemilihan langsung agar kita punya kebebasan dan lebih banyak calon," kata Refly.
Diketahui, sejauh ini, sudah ada tiga tiga bakal koalisi yang terbentuk.
Pertama, yakni Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang diisi NasDem, PKS, dan Demokrat. Mereka mendorong Anies Baswedan sebagai bakal capres.
Koalisi kedua yakni Koalisi Indonesia Raya (KIR) yang diisi Gerindra dan PKB.
Baca juga: Dimulai di Semarang, PPP Konsolidasi Menangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Koalisi ini masih belum mengumumkan siapa capres mereka.
Gerindra mengumumkan Prabowo Subianto sebagai capres mereka, sementara PKB belum menunjukkan dukungan kepada Prabowo.
Kemudian koalisi terakhir yakni Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang diisi Golkar, PAN , dan PPP.
Koalisi ini masih belum mengumumkan capres mereka.
Namun seiring berjalannya waktu, PPP sudah mengumumkan Gubernur Jawa Tengah sekaligus kader PDIP, Ganjar Pranowo sebagai capres mereka. Pengumuman itu dilakukan setelah sebelumnya PDIP mendeklarasikan Ganjar sebagai capres mereka.