Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Partai Golkar Daftarkan 580 Bakal Calon Anggota Legislatif untuk DPR RI ke KPU

Partai Golkar telah mendaftarkan 580 bakal calon legislatif (bacaleg) untuk DPR RI.

Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Partai Golkar Daftarkan 580 Bakal Calon Anggota Legislatif untuk DPR RI ke KPU
Tribunnews.com/Naufal Lanten
Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia saat konferensi pers usai mendaftarkan bacaleg DPR RI ke KPU RI, Jakarta Pusat, Minggu (14/5/2023). 

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Golkar telah mendaftarkan 580 Bakal Calon Legislatif (bacaleg) untuk DPR RI.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia, dalam konferensi pers usai mendaftarkan nama-nama bacaleg dari partainya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Minggu (14/5/2023).

"Hari ini, malam ini, kami menyampaikan berkas-berkas 580 bacaleg untuk DPR RI dari 84 dapil," kata Doli, di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Minggu ini.

Selain itu, kata Doli, Partai Golkar mendaftarkan sebanyak 2.372 bacaleg untuk DPD Provinsi.

"Kemudian tadi sore sudah lengkap semua terdaftar jumlahnya 2.372 bacaleg untuk DPD Provinsi dari semua dalil yaitu 301," ucapnya.

Selanjutnya, Doli menambahkan, partainya juga mendaftarkan 17.510 bacaleg tingkat DPR Kabupaten Kota.

BERITA TERKAIT

"Dan kemudian 17.510 bacaleg DPRD Kabupaten Kota dari 2.325 dapil," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas