Daftar Nama-nama Kiai yang Ditemui Prabowo Subianto dan Anies Baswedan di Jawa Timur
Pekan lalu capres Anies Baswedan dan Prabowo Subianto di Jawa Timur menemui puluhan para kiai dan gus.
Editor: Hasanudin Aco
Adapun pertemuan Anies dan Muhaimin dengan kiai sepuh Jawa Timur itu berlangsung secara tertutup.
Berikut daftar 30 kiai dan gus Jawa Timur yang bertemu dengan Anies dan Cak Imin.
1. KH Nurul Huda Jazuli. 2. Bu Nyai Badriyah. 3. KH Marzuki Mustamar. 4. KH. Ahfas Lasem. 5. KH. Mustofa Badriduja. 6. KH Zam Zami Mahrus. 7. KH. Fathul Huda (Tuban). 8. KH Mufti Ali Ploso. 9. KH Anim . Falahuddin . 10. KH Atoillah Anwar (lirboyo). 11. Gus Kausar Ploso. 12. Gus Fahim Ploso. 13. Gus Faruk Ploso . 14. Gus Zidni Ploso. 15. Gus Toif Ploso. 16. Gus Makmun Ploso. 17. Gus Ahmad Ploso. 18. Gus Yusuf Ch Magelang. 20. 19. Gus Suadi Malang. 20. Gus Maki Bwi. 21. Ra Ghulam. 22. Gus Affan
23. Gus Faris. 24. Gus Fauzi. 25. Gus Saif. 26. Gus Faiq. 27. Gus Panji. 28. KH Abdul Wahab Kholil.
29. KH Wazir Ali Denanyar. 30. KH Zaenal A. denanyar.
Prabowo Bertemu 25 Kiai di Jawa Timur
Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan sejumlah kiai sepuh Jawa Timur di Surabaya, Kamis (28/9/2023) akhir pekan lalu.
Ada sejumlah hal yang dibahas dalam pertemuan ini.
Berlangsung di salah satu hotel di Surabaya, pertemuan ini berlangsung tertutup.
Bertemu dengan sekitar 25 kiai, Prabowo hadir memimpin jalannya pertemuan.
Sejumlah kiai yang hadir di antaranya, KH Nurul Huda Jazuli Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, KH Hasan Mutawakkil Allalah Pengasuh Pesanteren Zainul Hasan Genggong, KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin) Pengasuh Pesantren Tebuireng, KH Anwar Iskandar Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Kota Kediri, KH Ahmad Fuad Nur Hasan Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Sidogiri Pasuruan dan beberapa Kiai lainnya.
Berlangsung sejak pukul 09.00 hingga sekitar pukul 12.00 WIB, pertemuan tersebut membahas beberapa hal.
"Tadi memang ada cukup banyak kiai dari beberapa pondok di Jawa Timur," kata Gus Muhammad Abdurrahman al-Kautsar dari Pondok Pesantren Al Falah Ploso, Mojo, Kediri yang turut hadir dalam pertemuan ini.
Bertajuk silaturahmi, Gus Kautsar mengungkap bahwa Prabowo meminta restu kepada para kiai.
Prabowo, menurut Gus Kautsar, juga menyampaikan gagasan program di Pencalonan Presiden.
"Yang jelas pak Prabowo meminta restu, meminta doa dan meminta izin. Insya Allah memiliki niatan untuk meneruskan apa yang sudah dibangun Pak Jokowi (Presiden Joko Widodo)," kata pria yang akrab disapa Gus Kautsar ini.