Bertemu di Acara Maulid, Arsjad Rasjid Ajak Yenny Wahid Masuk Tim TPN Ganjar
Yenny Wahid mengaku dekat dengan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) bakal calon presiden Ganjar Pranowo Arsjad Rasyid.
Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid mengaku dekat dengan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) bakal calon presiden Ganjar Pranowo, Arsjad Rasyid.
Arsjad Rasyid dikabarkan juga mengajak Yenny Wahid bergabung ke dalam TPN Ganjar Pranowo.
Kabar itu muncul ketika Arsyad Rasyid mengikuti kegiatan maulid nabi Muhammad SAW di Ponpes Krapyak, Kabupaten Bantul, Minggu (8/10/2023).
Dalam acara yang dihadiri oleh mantan ibu negara Sinta Nuriyah, terlihat Arsyad Rasyid duduk berdekatan dengan Yenny Wahid.
Keduanya nampak akrab dan terlihat sesekali berdiskusi serius.
Ketika dikonfirmasi setelah acara terkait apakah dirinya melobi Yenny Wahid masuk dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Arsjad Rasjid tersenyum.
Baca juga: Berbelasungkawa Atas Wafatnya Tokoh NU Cak Anam, Yenny Wahid Merasa Kehilangan
Lalu dia mengatakan dirinya berharap Direktur Eksekutif Wahid Foundation itu masuk dalam timnya.
“Tentunya saya sangat berharap mbak Yenny Wahid bisa mendampingi saya dalam tim untuk memenangkan mas Ganjar Pranowo," kata Arsjad Rasjid dalam kesempatan tersebut.
Sementara, Yenny yang mengaku sangat dekat dengan Arsjad Rasjid, menyebut sosok Ketua Umum Kadin Indonesia itu sangat berkompeten dan dapat dipercaya.
“Saya kenal dekat dengan Mas Arsyad cukup lama, beliau pribadi yang baik, kompeten dan bisa dipercaya," katanya.
Yenny pun mengatakan dirinya menghargai permintaan Arsyad masuk dalam TPN Ganjar dan akan mempertimbangkan secara seksama.
"Saya juga sudah menjawab langsung bahwa saya akan melakukan sholat istikhoroh lebih dahulu serta konsultasi dengan para kyai. Insya Allah dalam minggu minggu depan posisi kami sudah bisa diumumkan," ungkapnya.