Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo-Gibran Berangkat dari Kertanegara, Sapa Relawan di GBK, Kirab Budaya dari Suropati ke KPU

Rute Prabowo-Gibran sebelum daftar ke KPU, sapa relawan di GBK hingga kirab budaya dari Taman Suropati ke KPU, minta maaf jika timbulkan kemacetan.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Prabowo-Gibran Berangkat dari Kertanegara, Sapa Relawan di GBK, Kirab Budaya dari Suropati ke KPU
kolase/instagram/ YouTube PSI
Kolase foto Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming raka. Acara deklarasi Konser Pilpres Santuy Ojo Rungkad di Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2023). Partai Solidaritas Indonesia secara resmi mendukung Prabowo Subianto sebagai capres dan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres dalam Pilpres 2024. Rute Prabowo-Gibran sebelum daftar ke KPU, sapa relawan di GBK hingga kirab budaya dari Taman Suropati ke KPU, minta maaf jika timbulkan kemacetan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon presiden (capres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto mengaku siap untuk mendaftar sebagai capres ke KPU RI.

Prabowo Subianto dan cawapres pendampingnya, Gibran Rakabuming Raka bakal daftar ke KPU pada Rabu (25/10/2023) pukul 10.00 WIB.

Perihal kegiatan pendaftaran yang berlangsung saat hari kerja, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mewakili KIM, meminta maaf jika dalam pelaksanaannya membuat lalu lintas kendaraan terganggu dan ketidaknyamanan para pengguna jalan.  

Baca juga: Prabowo-Gibran Deklarasi Hingga Daftar ke KPU Hari Ini, Ribuan Personel Disiagakan untuk Pengamanan

Sebagaimana diketahui pada kegiatan pendaftaran ini, Prabowo dan Gibran bersama parpol KIM akan lebih dulu berkumpul di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

Kemudian dilanjutkan secara bersama-sama menuju acara di Indonesia Arena, Senayan, Gelora Bung Karno, lokasi berkumpulnya para relawan dan simpatisan massa pendukung Prabowo - Gibran.

Setelahnya, Prabowo - Gibran dan parpol KIM menuju Taman Suropati di Menteng, dilanjutkan arak-arakan menuju lokasi pendaftaran di Kantor KPU RI di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Muzani menyampaikan agar para relawan dan massa pendukung dari masing - masing parpol KIM untuk cukup mengantarkan Prabowo - Gibran dari Stadion Indonesia Arena.

BERITA REKOMENDASI

Hal ini bertujuan agar lalu lintas kendaraan tidak dipadati dengan para relawan dan massa pendukung, karena bisa mengganggu aktivitas pengguna jalan

Rute yang Bakal Dilalui Pasangan Prabowo & Gibran

Pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres), Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dipastikan akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (25/10/2023).

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyebut nantinya Prabowo-Gibran bakal mendaftar ke KPU sekira pukul 10.00 WIB.

"Bapak Prabowo Subianto dengan Mas Gibran Rakabuming Raka yang rencananya akan mendaftar ke KPU dalam 17 jam mendatang sejak sekarang, besok hari Rabu jam 10 pagi di kantor KPU Jalan Imam Bonjol Jakarta Pusat," kata Muzani selepas melakukan pertemuan para sekjen Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Jalan Sriwijaya, Kebayoran, Jakarta, Selasa (24/10/2023).

Rencananya, kata Muzani, besok rombongan Prabowo-Gibran akan mulai berangkat dari kediaman Prabowo di Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan. Rombongan akan menuju stadion Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK).


"Rencananya, besok rombongan akan berangkat dari kediaman Kertanegara 4 menuju stadion Indonesia arena untuk menyapa kepada para pendukung baik dari partai Koalisi Indonesia Maju dan para relawan yang telah menunggu sebelumnya," katanya.

Adapun, lanjut Muzani, keberangkatan Prabowo-Gibran sebagai capres dan cawapres besok dari Kertanegara akan ditemani seluruh ketua umum Koalisi Indonesia Maju.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas