Prabowo Tanggapi Sindiran Anies: Kalau Ada Gagasan Tapi Mau Joget, Nggak Boleh?
Menurut Prabowo, ia selama ini telah mengutarakan gagasan kepada masyarakat
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Erik S
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto membalas sindiran dari calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, yang menyatakan 'kalau ada gagasan, tidak perlu berjoget'.
Menurut Prabowo, ia selama ini telah mengutarakan gagasan kepada masyarakat. Akan tetapi, Ia bertanya apakah gagasan diselingi dengan joget diperbolehkan atau tidak.
"Kalau ada gagasan tapi mau joget ngga boleh?" tanya Prabowo saat ditemui di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (8/12/2023) malam.
Baca juga: Anies Baswedan: Kalau Ada Gagasan, Tak Perlu Berjoget
Ia pun meminta pihak yang mengkritiknya mempelajari gagasan yang telah disampaikannya kepada masyarakat. Sebaliknya, jangan hanya sekadar berkomentar tanpa dasar.
"Gagasan gue boleh ngga? Tolong pelajari gagasan saya pelajari, dong. Jangan komentar tanpa dipelajari," katanya.
Akan tetapi, Prabowo enggan merasa tersindir terkait pernyataan Anies tersebut. Dia pun menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat.
"Terserah, deh (tersindir atau tidak)," tutupnya.
Anies Baswedan: Kalau Ada Gagasan, Tak Perlu Berjoget
Anies Baswedan sempat diminta berjoget saat kampanye bertajuk "Desak Anies" di Lampung, Kamis (7/12/2023).
Saat itu sebenarnya Anies berada dalam sebuah acara diskusi. Tiba-tiba saja dia diminta berjoget.
Momen itu terjadi saat memasuki sesi kedua acara, berawal moderator bertanya apakah masih semangat meladeni anak muda Lampung yang memberikan banyak pertanyaan ke Anies.
Baca juga: Hamdan Zoelva Pastikan Anies-Muhaimin akan Batalkan RUU DKJ Jika Menang di Pilpres 2024
"Masih semangat? Masih kuat untuk menjawab desakan teman-teman?" kata moderator.
Mendengar pertanyaan itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu hanya menjawab, "Bismillah, amin."
Moderator dan hadirin lantas meminta Anies berjoget agar tidak tegang menghadapi pertanyaan.