TPN Klaim 21 Program Ganjar-Mahfud Hemat dan Efektif
21 program yang Mahfud sampaikan saat debat cawapres membutuhkan anggaran sebesar Rp 500 Triliun.
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan calon presiden(capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengusung 21 program unggulan untuk mensejahterakan rakyat Indonesia. Semua program itu diyakini maşuk akal umtuk direalisasikan dalam waktu lima tahun.
Jubir Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Aryo Seno Bagaskoro mengatakan, 21 program yang Mahfud sampaikan saat debat cawapres membutuhkan anggaran sebesar Rp 500 Triliun.
“Ini jauh lebih hemat, efektif, dan detail menyasar rakyat dibandingkan program makan siang gratis yang membutuhkan anggaran kurang lebih Rp400 triliun,” kata Aryo saat berbincang dengan wartawan di Jakarta, Selasa (26/12/2023) malam.
Saat debat calon wakil presiden(Cawapres) perdana di Jakarta Convention Center(JCC), Mahfud MD menyebut ada 21 program unggulan yang disiapkan.
Puluhan program unggulan ini diproyeksikan untuk berjalan selama lima tahun.
Berikut daftar 21 program unggulan Ganjar-Mahfud:
1. 17 juta lapangan kerja
2. Satu desa satu fasilitas kesehatan satu tenaga kesehatan
3. Uang saku kader Posyandu
4. 10 juta hunian punya rumah semudah punya motor
5. Sekolah dapat gaji lulus pasti kerja
6. Satu keluarga miskin satu sarjana
7. Perempuan maju
8. Buruh naik kelas