Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Marsetio, Panelis Debat Ketiga Pilpres 2024: Eks KSAL, Pernah Jadi Komisaris Pelindo

Sosok Marsetio yang ditunjuk menjadi panelis di debat ketiga Pilpres 2024. Dia merupakan eks KSAL dan pernah menjadi komisaris Pelindo.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Sosok Marsetio, Panelis Debat Ketiga Pilpres 2024: Eks KSAL, Pernah Jadi Komisaris Pelindo
Tangkap Layar
Eks KSAL 2012-2014, Laksamana TNI (Purn) Marsetio yang dipilih KPU menjadi salah satu panelis di debat capres pada Minggu (7/1/2024). 

Kemudian, dua tahun berselang, giliran dirinya yang menjabat sebagai KSAL menggantikan Laksamana TNI Soeparno yang memasuki masa pensiun.

Tak hanya berkiprah di dunia militer, Marsetio juga pernah masuk di dunia bisnis ketika ditunjuk menjadi Plt Komisaris Utama (Komut) Pelindo pada tahun 2021.

Pada saat itu, empat BUMN pelabuhan yaitu PT Pelindo I-IV digabung sehingga membuat hanya ada satu Pelindo.

Baca juga: KPU Tunjuk Anisha Dasuki dan Aryo Ardi Jadi Moderator Debat Capres di Istora Senayan, Ini Sosoknya

Adapun penggabungan itu tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) 101 Tahun 2021 tentang Penggabungan Pelindo I, III, IV ke dalam Pelindo II.

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) saat itu, Kementerian BUMN selaku pemegang saham langsung pun langsung menetapkan jajaran komisaris dan direksi.

Salah satu komisaris yang ditunjuk adalah Marsetio.

Dia sama-sama menjabat sebagai komisaris dengan politisi NasDem, Irma Suryani Chaniago dan eks Dirut PT BRI Agro, Heru Sukanto.

BERITA TERKAIT

Namun pada 22 Februari 2023, masa jabatan Marsetio sebagai Komisaris Utama Pelindo pun berakhir.

Dia pun digantikan oleh eks Jaksa Agung, Sudung Situmorang lewat putusan RUPSLB yang tertuang dalam Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-34/MBU/02/2023) tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan (Persero).

Kini, ia menjabat sebagai Ketua Dewan Guru Besar Unhan.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Pilpres 2024

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas