Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Orang Dekat Jokowi & Iriana Diprediksi Incar Posisi Kepala Daerah di Solo, Bogor, hingga Jakarta

Keluarga dan orang dekat Jokowi-Iriana diprediksi bakal maju di Pilkada Serentak 2024. Siapa saja?

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Orang Dekat Jokowi & Iriana Diprediksi Incar Posisi Kepala Daerah di Solo, Bogor, hingga Jakarta
Kolase Tribunnews
Anak, menantu, hingga orang-orang dekat Presiden Jokowi digadang bakal masuk bursa Pilkada di Sumatera dan Pulau Jawa. 

Sendi Fardiansyah sekretaris pribadi Ibu Negara Iriana menyatakan keinginannya maju dalam calon Wali Kota Bogor 2024.

Saat ini, Sendi sudah mulai memperkenalkan dirinya di tengah masyarakat Kota Bogor melalui pemasangan baliho besar di ruas Jalan Protokol Kota Bogor.

Baliho itu bertuliskan 'Tahun Baru, Harapan Baru. Bogor 1' yang juga dilengkapi dengan foto close up wajahnya.




Pergerakan sekretaris Ibu Iriana

Pergerakan Sendi Fardiansyah, bakal calon Wali Kota Bogor 2024 semakin masif untuk menggatikan Bima Arya sebagai orang nomer satu di Kota Bogor.

Selain memasang baliho berukuran jumbo, pria yang juga Sekretaris Pribadi istri Presiden RI, Iriana Jokowi ini mengaku sudah bertemu langsung dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Tapi, secara pribadi, saya sudah bertemu dengan Prabowo yang merupakan Ketum Gerindra. Kebetulan kan Prabowo juga punya tempat di istana. Nah saya sowan lah menghadap istilahnya," kata saat dihubungi TribunnewsBogor.com, Senin (26/2/2024).

BERITA TERKAIT

Dalam pertemuan itu, Sendi mengaku meminta langsung kepada Prabowo Subianto agar bisa mengeluarkan rekomendasi Partai Gerindra kepadanya untuk maju di Pilwalkot nanti.

"Mudah mudahan pada waktunya, mungkin nanti ada hasil pertemuan saya dengan Prabowo (rekomendasi),” kata Sendi Fardiansyah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas