Dapat Sinyal Dukungan PDIP untuk Maju Pilkada Sumut 2024, Edy Rahmayadi Bangga & Merasa Terhormat
Edy Rahmayadi mengaku bangga dan merasa terhormat karena mendapatkan sinyal dukungan dari PDIP untuk maju Pilkada Sumatera Utara (Sumut) 2024.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Febri Prasetyo
"Kalau soal (mendukung Edy) sudah pasti tidak," kata Sekretaris Partai Golkar Sumut, Datok Ilhamsyah, Senin (25/3/2024).
Ilhamsyah menyebut Edy telah menyakiti hati kader partai berlambang pohon beringin itu.
Ketika Edy masih menjabat sebagai Gubernur Sumut, ucapan pria berusia 63 tahun itu dinilai menyudutkan Golkar.
Anggota DPRD Medan itu berujar kader Golkar akan banyak yang kecewa apabila mereka kembali mendukung Edy sebagai gubernur.
"Kami juga tidak ingin melukai hati teman-teman yang di bawah kader-kader Golkar."
"Apa yang dilakukan beliau (Edy) yang lalu, bagaimana menjadikan warna dan lambang partai itu sangat menyakitkan kami," katanya.
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul: Reaksi Edy Rahmayadi Dapat Sinyal Dukungan PDIP untuk Maju di Pilgub Sumut dan Golkar Tak Lagi Dukung Edy Rahmayadi di Pilgub Sumut, Singgung soal Sakit Hati Kader.
(Tribunnews.com/Deni)(Tribun-Medan.com/Anugrah Nasution)