Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bursa Pilkada Jateng, Kader Muda NU Ramaikan Bursa Cawagub

Nama baru ini, mungkin tidak terdengar beken di antara nama-nama top pengusaha Indonesia lainnya. Sosok itu adalah Witjaksono berasal dari Pati.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Bursa Pilkada Jateng, Kader Muda NU Ramaikan Bursa Cawagub
internet
Ilustrasi Kepala Daerah 

Lebih lanjut, pada simulasi menyodorkan 12 nama calon gubernur kepada para responden.dan ditanyakan jika pemilihan langsung Gubernur Jateng dilaksanakan sekarang, siapa yang akan bapak/ibu pilih dari nama-nama berikut ini? Hsilnya mantan Panglima TNI Jendral (Purn) Andika Perkasa berada di urutan pertama dengan angka keterpilihan 29,7%.

Urutan  kedua Kaesang Pangarep 15,1% Irjen Ahmad Luthfi 13,3%, Hendrar Prihadi 7,4%, Taj Yasin Maimoen 6,4%, Sudirman Said 5,3%, Bambang Wuryanto 4,6%, M Yusuf Chudlori 4,2%, Dico Ganinduto 2,4%, Raffi Ahmad 1,2%, Achmad Husein 1,2%, Joko Sutopo 1,1%, dan tidak memilih 8,1% 

"Pada uji simulasi 5 nama calon gubernur yang disodorkan kepada responden untuk dipilih sebagai gubernur jika pemilihan gubernur di gelar hari ini maka Andika Perkasa memperoleh dukungan sebanyak 34,7%. Disusul Kaesang Pangarep 18,3 % dan Ahmad Luthfi 13,1%, sedangkan Hendrar Prihadi 10,6% dan Taj Yasin 9,1%, serta tidak memilih 14,2%," ujar Togu. 

Dijelaskan, survei ini digelar pada 9 hingga 19 Juli 2024 di Provinsi Jateng. Responden survei dilibatkan sebanyak 1680 orang dengan kriteria usia 17 tahun ke atas atau sudah menikah. 

"Para responden yang dipilih dengan metode simple random sampling ini diwawancara secara tatap muka. Margin of error survei tercatat +/- 2,39 % dengan tingkat kepercayaan 95%," ujarnya.

Melihat hasil survei LKPI, pengamat politik dan intelijen Surya Fermana mengatakan, berdasarkan survei menunjukkan masyarakat Jateng rindu akan kepemimpinan dari sosok gubernur dari unsur TNI-Polri.

Sedangkan wakil gubernur dari sosok berlatar belakang pengusaha seperti Witjaksono lebih diinginkan masyarakat.

Baca juga: Pilkada Jateng Jadi Pertarungan Dua Mantan Jenderal? Ini Rekam Jejak Andika Perkasa & Ahmad Luthfi

Berita Rekomendasi

"Apalagi Witjaksono juga telah berhasil mencatatkan dua perusahaan di BEI dan meraup untung triliunan rupiah dengan jumlah karyawan mencapai ribuan orang. Hal itu membawa sosok Witjaksono saat ini sedang menjadi inspirasi bagi kaum muda Jawa Tengah yang ingin menjadi pengusaha sukses," ucap Surya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas