Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rano Karno Minta Kader PDIP di Jakarta Petakan Kantong Suaranya Jelang Kampanye Pilkada 2024

Rano Karno meminta kepada para legislator PDIP baik DPRD maupun DPR RI di dapil Jakarta untuk bantu memetakan wilayah yang perlu disambangi.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Rano Karno Minta Kader PDIP di Jakarta Petakan Kantong Suaranya Jelang Kampanye Pilkada 2024
Tribunnews.com/ Danang Triatmojo
Bakal calon wakil gubernur (bacawagub) DKI Jakarta, Rano Karno di kawasan Kapuk Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (7/9/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon wakil gubernur (bacawagub) Jakarta, Rano Karno alias Si Doel meminta kepada para legislator PDIP baik DPRD maupun DPR RI di dapil Jakarta untuk bantu memetakan wilayah yang perlu disambangi.

Langkah itu dilakukan dalam rangka menyosialisasikan dirinya kepada warga Jakarta, khususnya di wilayah basis PDIP yang dinilai masih lemah.

"Sekarang memang, dalam arti kata, saya mohon kepada seluruh anggota DPR RI yang Dapil Jakarta, rekan-rekan DPRD, untuk memberikan kita mapping, di mana wilayah yang harus datang, di mana yang kita sudah kuat atau lemah," kata Rano di kawasan Kapuk Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (7/9/2024).

Rano Karno mengatakan, wilayah-wilayah kantong suara yang dinilai lemah menjadi fokusnya untuk menarik simpati masyarakat jelang tahapan kampanye, sekaligus menampung permasalahan yang ada di setiap daerah.

Baca juga: Rano Karno Lontarkan Sindiran Menohok Sikapi Insiden di Jatinegara: Kalau Bertamu Mbok Ya Kasih Tahu

Dia juga menegaskan, kegiatannya bukan kampanye tapi sosialisasi menuju tahapan kampanye yang akan dilangsungkan mulai 25 September-23 November 2024.

Mengingat dalam kegiatannya, Rano juga tak pernah mengajak memilihnya.

Baca juga: Alasan Rano Karno Maju DKI 02: Hati Saya Terpanggil sebagai Anak Betawi Asli

Berita Rekomendasi

Di sisi lain setiap paslon juga belum diberikan nomor oleh KPU DKI Jakarta.

"Artinya itu menjadi fokus. Ini waktu enggak lama, 2 bulan, kita ini bukan kampanye, kita sosialisasi," ujar Rano.

"Nggak apa-apa, belum kampanye, kita tidak mengajak. Kita belum ada nomor. Nah, ini memang kunjungan saja," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas