Program Luthfi-Yasin Entaskan Kemiskinan di Jateng: 1 KK 1 Rumah hingga Ubah Air Asin Jadi Air Minum
Berikut program Luthfi-Yasin untuk mengentaskan kemiskinan di Jawa Tengah jika terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur.
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Febri Prasetyo
Kemudian, pada segmen kedua dan ketiga, panelis mengajukan pertanyaan kepada masing-masing paslon terkait pendalaman visi-misi masing-masing.
Lalu, pada segmen keempat dan segmen kelima, paslon diberi waktu untuk tanya jawab satu sama lain.
Pada segmen ini, cagub bakal melakukan tanya jawab kepada sesama cagub. Lalu untuk cawagub bakal melempar pertanyaan dan dijawab oleh sesama cawagub.
Pada segmen terakhir, masing-masing bakal memberikan pernyataan penutup.
Debat Pilgub Jateng 2024 bakal digelar sebanyak tiga kali.
Selain debat perdana hari ini, adapula debat kedua yang bakal digelar pada 10 November 2024 mendatang dengan mengusung tema "Pembangunan Berkelanjutan: Membangun Infrastruktur dan Ketahanan Pangan Jawa Tengah dalam Menghadapi Perubahan Iklim dan Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat.
Lalu, debat terakhir akan digelar pada 20 November 2024 dengan tema "Membangun Sosial Budaya, Pendidikan, Kesehatan, dan Perlindungan untuk Masyarakat yang Sejahtera dan Toleran.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)
Artikel lain terkait Pilgub Jateng