Pernyataan Ahok Dibantah Ahmad Basarah, PDIP Sempat Ingin Usung Anies di Pilkada Jakarta bersama PKB
Pernyataan Ahok soal Anies Baswedan tidak pernah masuk bursa calon gubernur DKI Jakarta dari PDIP dibantah Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Diketahui PDIP akhirnya mencalonkan Pramono Anung dan Rano Karno pada Pilkada Jakarta 2024.
Anies Dukung Pramono-Rano
Meski urung diusung PDIP di Pilkada Jakarta, Anies Baswedan resmi mendukung calon gubernur dan calon wakil gubernur Pilkada Jakarta 2024 nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno.
Informasi itu disampaikan juru bicara (jubir) Pramono-Rano, Iwan Tarigan.
Dia mengungkapkan dukungan itu disampaikan Anies saat bertemu dengan Pramono-Rano di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Jumat (15/11/2024).
Selain dukungan, Iwan juga menyebut Anies memberikan pandangannya terkait pembangunan Jakarta ke depannya kepada Pramono-Rano.
"Mas Anies memberikan atensi dan mendukung Mas Pram dan Bang Doel dalam Pilkada Jakarta. Mas Anies akan selalu bekerja sama dalam memberikan masukan terhadap penataan Jakarta ke depan," jelasnya kepada Tribunnews.com, Jumat sore.
Namun, ketika ditanya terkait posisi Anies di tim kampanye Pramono-Rano, Iwan mengaku belum mengetahuinya.
"Belum ada info (soal posisi Anies di tim kampanye). Sementara info baru jubir-jubir Mas Anies yang masih melekat akan langsung ditugaskan di debat ke-3."
"Dan beberapa orang-orang dekat Mas Anies termasuk saya akan hadir langsung di venue debat terakhir," tuturnya.
(Tribunnews.com/Gilang Putranto, Yohanes Liestyo P) (Kompas.com)