Sampai Pagi Tadi 2.214 SMS Masuk ke Ponsel Ahok
Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dipanggil Ahok pada malam sebelum hari pencoblosan a sibuk menerima SMS dari pendukungnya.
Penulis: Adi Suhendi
Editor: Anwar Sadat Guna
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dipanggil Ahok pada malam sebelum hari pencoblosan a sibuk menerima SMS dari pendukungnya.
Waktu tidurnya pun sempat terganggu karena harus membalas setiap SMS yang masuk.
Namun banyaknya SMS masuk Ahok tidak bisa menjawabnya satu per satu, sampai pagi ada 2.214 SMS masuk ke ponselnya. Selain itu, melalui pesan BBM-nya pun banyak.
"Saya semalam sibuk menerima SMS dan baru bisa tidur pukul 01.30 WIB," kata Ahok di kediamannya Muara Karang P8 utara No 27, RT 010/014. Kelurahan Pluit, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (20/9/2012).
Ia memang memiliki strategi untuk menjawab setiap SMS yang masuk ke ponselnya, ia sudah menyiapkan jawaban-jawaban singkat untuk membalas setiap ucapan dukungan lewat SMS.
"Kita balas satu-satu, seperti ini," ucap Ahok sambil memeragakan bagaimana dirinya bisa membalas SMS atau BBM.
Namun karena bukan hanya SMS saja yang masuk tetapi telepon pun banyak yang masuk, sehingga membuat lama dirinya dalam membalas setiap SMS.
"Karena banyak yang nelpon, jadi lama juga membalasnya. Akhirnya saya selalu abaikan setiap telepon masuk karena kalau saya angkat mungkin butuh satu atau dua menit untuk menjawabnya," ungkap Ahok.
BACA JUGA: