Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi: Enggak Berani Ambil Risiko Jangan Jadi Pemimpin

Proyek-proyek itu juga sudah direncanakan selama 20 hingga 25 tahun.

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Jokowi: Enggak Berani Ambil Risiko Jangan Jadi Pemimpin
Danang Setiaji Prabowo/Tribunnews.com
Gubernur DKI Jakarta Jokowi 

Menurutnya, pembagian beban pengembalian utang proyek MRT sebesar 58 persen sangat memberatkan APBD DKI Jakarta. Sementara, pemerintah pusat hanya menanggung beban pengembalian utang senilai 42 persen dari total pinjaman 15 triliun.

"Pusat memang harusnya yang lebih gede, agar beban dari APBD enggak banyak. Jadi akan saya kalkulasi untuk mengembalikan agar juga dapat meringankan," jelasnya seraya menjelaskan, beban pengembalian utang yang besar berpengaruh terhadap pemberian subsidi harga tiket. "Jadi nanti subsidi tiket tidak terlalu besar," paparnya.

Jokowi berharap, harga tiket MRT berkisar antara Rp 9-10 ribu. Sedangkan dalam hitungannya, harga tiket tanpa subsidi sebesar Rp 38 ribu. Rencananya dari nilai itu, nanti akan diberi subsidi Rp 15 ribu.

Menteri Keuangan, Agus Martowardojo menanggapi permintaan Jokowi soal beban utang di megaproyek MRT. Agus pun memberi sinyal penolakan atas permintaan Jokowi tersebut.

"Permintaan Pemda itu baik, tapi itu harus dilakukan oleh pemda," ujar Agus di Jakarta, Jumat (30/11/2012) lalu.

Mantan Dirut Bank Mandiri itu berkilah, sepatutnya masalah transportasi publik itu menjadi beban pemerintah daerah Jakarta. "Kalau tidak, nanti pemda-pemda lain menangkap masalah transportasi publik bukan merupakan prioritasnya," katanya seraya mengemukakan, pemerintah pusat akan membantu pemerintah daerah melalui format hibah. Bentuk hibah itu merupakan bantuan besar untuk merealisasikan megaproyek itu. zul/kps/wk

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas