Satu Polisi Diperbolehkan Pulang, Dua Masih Dirawat Intensif
Selanjutnya korban atas nama Iptu Bambang mengalami kondisi luka di punggung dan dada kiri.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga anggota Polri menjadi korban dari aksi penyerangan yang dilakukan oleh Sultan Azanah (22) di Pos Lalu Lintas Cikokol, Tangerang Kota, kemarin.
Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Boy Rafli Amar mengatakan ketiga korban itu yakni
Kanit Dalmas Polres Metro Tangerang Inspektur Satu Bambang Haryadi, anggota Satuan Lalu Lintas Polsek Tangerang, Bripka Sukardi, dan Kapolsek Tangerang Komisaris Effendi.
"Bripka Sukardi mengalami luka di punggung dan lengan. Setelah mendapat perawatan, kemarin siang dia diperbolehkan untuk pulang, rawan jalan," ucap Boy Rafli Amar, Jumat (21/10/2016) di Mabes Polri.
Selanjutnya korban atas nama Iptu Bambang mengalami kondisi luka di punggung dan dada kiri.
Saat ini, Iptu Bambang masih dirawat dan kondisinya cukup stabil.
"Untuk Kompol Effendi Kapolsek Tangerang mengalami luka tusuk di dada 1,5 cm pada bagian paru. Kemarin malam sudah diambil tindakan dan sekarang masih di ICU RS Siloam. Beliau masih dalam keadaan sadar," kata Boy Rafli Amar.