Bertemu di Rutan Mako Brimob, Ini Isi Surat Ahok untuk Agus Yudhoyono
"Pagi ini saya bersilturahmi dengan Pak Ahok @basukibtp. Beliau menerima saya dengan sangat baik," tulis AHY, Selasa (17/10/2017).
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengunjungi Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
Melalui akun instagram @agusyudhoyono, AHY mengungkapkan pertemuan itu.
"Pagi ini saya bersilturahmi dengan Pak Ahok @basukibtp. Beliau menerima saya dengan sangat baik," tulis AHY, Selasa (17/10/2017).
Baca: 6 Fakta Driver Ojek Online Canti Irma Aulia, Curi Perhatian Saat Demo di Bandung
Keduanya saling bercerita tentang kehidupan dan saling mendoakan kedepan bisa menjadi manusia yang lebih baik dan bermanfaat bagi orang banyak.
"Semoga kita memiliki kebesaran jiwa untuk dapat mengapresiasi karya dan jasa pemimpin terdahulu," tulis AHY.
AHY juga meminta semua pihak memberikan kesempatan dan mendukung pemimpin yang baru untuk dapat melanjutkan hal-hal yang baik. Kemudian memperbaikin segala yang belum baik.
Baca: 4 Fakta Pasien Wanita Dilecehkan di RSUZA Banda Aceh, Kronologi Sampai Korban Minta Disuntik Mati
"Yuk, kita bersatu membangun negeri," kata AHY.
Sementara Ahok menyampaikan rasa terimakasihnya kepada AHY melalui sepucuk surat.
Ini isi surat Ahok kepada AHY:
Yang saya banggakan Mas Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Terima kasih atas kunjungan dan dukungan untuk saya dan keluarga
Saya doakan Mas Agus sehat, penuh sukacita dan damai sejahtera menyertai keberhasilan dalam hidupnya
Salam hormat untuk bapak SBY dan Ibu Ani Yudhoyono
Salam BTP
Ahok
Mako Brimob 17.10.2017