Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tiga Korban Tumbang Akibat Kepulan Asap Pekat dari Kapal yang Terbakar di Muara Baru

Ketiganya merupakan pekerja di PT Karya Mandiri Citramina (KMC) sebanyak dua orang, dan satu orang lainnya berasal dari petugas damkar

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Tiga Korban Tumbang Akibat Kepulan Asap Pekat dari Kapal yang Terbakar di Muara Baru
TRIBUNNEWS/DANANG TRIATMOJO
Bangkai kapal kayu yang terbakar di Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (24/2/2019) petang kemarin. 

Laporan Wartawan Rribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kebakaran sejumlah kapal di Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara pada Sabtu (24/2) petang kemarin, berdampak pada kondisi udara di sekitarnya. Akibat itu, beberapa pekerja di kawasan tersebut alami sesak nafas.

Ketiganya merupakan pekerja di PT Karya Mandiri Citramina (KMC) sebanyak dua orang, dan satu orang lainnya berasal dari petugas damkar Kecamatan Penjaringan.

Menurut Komandan Pleton Grup C Penjaringan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Buang Miharja menyebut seluruh korban alami sesak nafas akibat menghirup asap pekat kebakaran dan telah dibawa ke rumah sakit. 

Namun ketiganya tidak dirawat inap melainkan hanya rawat jalan saja. "Semua dibawa ke RS Atma Jaya. Rawat jalan saja," kata Buang di lokasi, Minggu (24/2/2019).

Baca: Yang Mau Mudik Lebaran, Tiket Kereta Api Sudah Bisa Dibeli Mulai Besok

Sementara korban yang terdampak langsung, kata Buang bernama Anggo, dia adalah petugas Damkar Kecamatan Penjaringan. Anggo tumbang karena terpapar asap pekat tebal ketika tengah memadamkan kobaran api.

"Dia jatuh lalu pingsan, karena asap. Lalu dibawa ke rumah sakit," ungkapnya. Untuk sementara, baru ada tiga korban. Sedangkan jumlah kerugian yang ditaksir belum bisa ditentukan.
  

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas