Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sudah 4 Wanita Jadi Korban Penipuan dan Pencabulan Pria yang Mengaku sebagai Dukun

Tercatat, sudah ada empat orang wanita korban kebohongan Dede Lesmana yang mengaku sebagai ahli supranatural tiap kali melancarkan aksinya

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Sudah 4 Wanita Jadi Korban Penipuan dan Pencabulan Pria yang Mengaku sebagai Dukun
TribunJakarta.com/Dionisius Arya Bima Suci
Dede Lesmana, dukun cabul yang berhasil diringkus oleh jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2019) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi menangkap seorang pria bernama Dede Lesmana atas dugaan penipuan dan pencabulan. Dalam kasus ini, Dede mengaku sebagai ahli supranatural.

Tercatat, sudah ada empat orang wanita korban kebohongan Dede Lesmana yang mengaku sebagai ahli supranatural tiap kali melancarkan aksinya.

Baca: Korban Pencabulan Ayah Kandung Ini Lahirkan Dua Anak Kembar

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Purwadi mengatakan, pelaku menggunakan akun instagram bernama @dr._a_r untuk mengelabui korbannya.

"Pelaku mengaku sebagai ahli dalam bidang supranatural, bisa mengobati, menggaet laki-laki, dan menjanjikan kesuksesan," ucapnya kepada awak media, Kamis (14/3/2019).

Setelah calon korban terbuai, pelaku langsung merancang pertemuan untuk menemui korbannya.

Korban yang sudah termakan iming-iming pelaku pun langsung menuruti seluruh perintahnya, termasuk saat pelaku meminta korban menangalkan pakaian mereka.

"Sebelum melakukan ritual, para korban diminta mengkonsumsi obat sehingga saat mereka tak berdaya, pelaku mencabuli korban," ujarnya di Polres Metro Jakarta Pusat.

Berita Rekomendasi

"Jadi korbannya dalam kondisi setengah sadar seperti dihipnotis," tambahnya.

Baca: Guru SDN Kauman 3 Malang Berpotensi Jadi Tersangka Kasus Pencabulan

Dikatakan Purwadi, setiap menjalankan aksinya Dede Lesmana selalu beraksi seorang diri.

"Iya (sendiri) dan mungkin ada korban lain tapi mereka tidak atau belum mau melapor," kata Purwadi.

Penulis : Dionisius Arya Bima Suci

Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul : Mengaku Ahli Supranatural dan Tipu Korban Lewat Instagram, Dukun Cabul Diringkus Polisi

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas