Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selasa Pagi, Kawasan Benhil Kembali Tergenang Air

Kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, pada Selasa (25/2/2020) pagi, digenangi banjir setinggi sekitar 30 sampai 40 centimeter.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Selasa Pagi, Kawasan Benhil Kembali Tergenang Air
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Banjir di Jalan Bendungan Hilir Gang IV Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, pada Selasa (25/2/2020) pagi, digenangi banjir setinggi sekitar 30 sampai 40 centimeter.

Berdasarkan pemantauan pada pukul 09.20 WIB, air menggenang di Jalan Bendungan Hilir Gang IV.

Pengendara kendaraan bermotor tidak dapat melintas di jalan tersebut.

Akses jalan untuk sementara terputus.

Warga sekitar sudah mencoba untuk menutup jalan menggunakan kayu.

Sementara itu, warga mulai mengevakuasi barang-barang berharga.

Baca: Jakarta Banjir Lagi, Yunarto Wijaya Kritik Pedas Anies: 4 Kali Banjir dalam 2 Bulan, Terima Kasih

Mereka berupaya menyelamatkan diri dan barang berharga dari genangan banjir.

Berita Rekomendasi

"Air mulai menggenang sejak Selasa pagi," ujar salah seorang warga ditemui di lokasi.

Sementara, salah seorang warga lainnya mengungkapkan genangan air terjadi sampai ke Pasar Benhil.

"Jangan lewat pasar. Sudah banjir," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas