FPI Soal Kerumunan di Petamburan: Kita Sudah Melaksanakan Protokol Kesehatan Secara Maksimal
Ustaz Haris dimintai klarifikasi oleh Polda Metro Jaya terkait acara Rizieq Shihab yang diduga melanggar protokol kesehatan.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Panitia akad nikah putri Imam Besar FPI Rizieq Shihab, Ustaz Haris Ubaidillah memenuhi panggilan Polda Metro Jaya, Rabu (18/11/2020).
Ustaz Haris dimintai klarifikasi oleh Polda Metro Jaya terkait acara Rizieq Shihab yang diduga melanggar protokol kesehatan.
Ustaz Haris menyambangi Polda Metro Jaya didampingi Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Azis Yanuar.
Aziz menjelaskan, panitia acara sudah menerapkan protokol kesehatan secara maksimal saat Maulid Nabi Muhammad SAW dan akad nikah putri Rizieq Shihab berlangsung.
"Di sini kita tekankan bahwa kita sudah melaksanakan protokol kesehatan secara maksimal," ucap Aziz di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (18/11/2020).
Baca juga: Rizieq Shihab Belum Terima Panggilan Klarifikasi dari Polda Metro Jaya
Aziz mengklaim mitigasi untuk acara yang diduga melanggar protokol kesehatan itu sedianya sudah dipersiapkan dengan baik.
Salah satunya pemanfaatan lahan jalan umum dengan harapan jemaah yang datang tidak saling berdempetan dan menciptakan kerumuman.
"Apa itu, yang pertama memohon penggunaan jalan, penutupan, penggunaan jalan umum panjang.
Artinya kita harapkan massa itu menyebar (tidak berkerumun)," jelas Aziz.
Di titik-titik tertentu panitia penyelenggara acara nikah putri Rizieq Shihab turut menyediakan tempat cuci tangan.
Selain itu, lanjut Aziz, panitia turut menyebarkan dan membagikan masker dari para donatur kepada para jemaah dan tamu undangan yang datang.
"Hand sanitizer kita sediakan, protokol kesehatan terus kita umumkan 3M, jaga jarak, cuci tangan, gunakan masker," kata dia.