Anies Baswedan Harap Perusahaan Beri Insentif Kepada Karyawan yang Pergi Berkantor Naik Sepeda
Anies Baswedan berharap setiap perusahaan di Jakarta dapat memberi insentif kepada karyawannya yang pergi berkantor pakai sepeda.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
Pemprov DKI Jakarta sendiri sudah punya jalur sepeda permanen sepanjang 11,2 kilometer dan lebar 2 meter di Jalan Sudirman - MH Thamrin.
Pembangunannya berasal dari kewajiban pihak ketiga atau swasta, dengan anggaran mencapai Rp 28 miliar.
Sementara Rp 800 juta dikeluarkan untuk membangun tugu sepeda.
Baca juga: Gowes 19 Kilometer Pakai Batik, Anies Bilang Tak Harus Pakai Baju dan Sepeda Khusus
Anies mengatakan sepeda bukan hanya sebagai alat olahraga, tapi juga alat transportasi.
Sehingga diharapkan keberadaan jalur sepeda dapat menunjang mobilitas masyarakat dalam berkegiatan.
"Kita berharap kampanye untuk mendorong masyarakat menggunakan sepeda sebagai alat transportasi ini bisa terus berkembang," kata Anies.
Berita Rekomendasi