Polisi Dalami Peran WL yang Jadi Kurir Narkoba untuk Coki Pardede
WL disebut sebagai kurir yang mengantarkan narkoba jenis sabu ke Komika Reza Pardede alias Coki Pardede.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang wanita berinisial WL ditetapkan sebagai tersangka.
Dia disebut sebagai kurir yang mengantarkan narkoba jenis sabu ke Komika Reza Pardede alias Coki Pardede.
WL diamankan di Apartemen Gateway, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (1/9/2021) malam.
WL sudah mengenal Coki sejak lama dan kerap mengantarkan sabu yang diakuinya sudah dikonsumsi sejak 8 bulan terakhir.
"WL ini sudah 2 tahun mengenal saudara RP. Jadi, setiap RP mau menggunakan sabu dia membeli melalui saudara WL. Inilah yang kemudian kita dalami lagi karena WL ini sendiri kurir," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan di Polres Metro Tangerang Kota, Sabtu (4/9/2021).
Baca juga: Coki Pardede Akui Pakai Barang Haram 8 Bulan, Polisi: Rehabilitasi Tunggu BNN
Atas keterlibatan itu, penyidik mengembangkan kasus ini pada kemungkinan pihak lain yang terlibat.
WL diketahui pernah berprofesi sebagi kru salah satu artis dan tahu seluk beluk penggunaan narkotika di kalangan publik figur.
"WL diketahui pernah bekerja sebagai kru di beberapa kegiatan artis. Jadi kita kembangkan karena ada indikasi bahwa dia juga pernah memasok juga ke artis-artis lain," jelas Yusri.
Yusri memastikan pengembangan peran WL terus ditelusuri oleh penyidik.
Pihaknya memastikan akan memburu setiap publik figur yang terlibat dalam kasus ini.
"Dari sinilah akan kita dalami, apakah kemungkinan kurirnya dia (WL) untuk para publik figure yang lain atau kurir memang untuk pemesan diluar publik figure. Kami akan dalami. Karena siapun yang masuk nanti disini kami akan lakukan penangkapan dan pengejaran," tutup Yusri.