Mudik Jalur Arteri Kalimalang: Volume Kendaraan Pemudik Motor Naik, Polisi Antisipasi Kemacetan
Volume kendaraan yang melintasi jalur arteri Kota Bekasi, meningkat 15 persen, guna antisipasi kemacetan polisi siapkan rekayasa arus lalu lintas
Penulis: Theresia Felisiani
Sempat pengalaman yang ada, kendaraan roda empat membawa barang-barang yang banyak yang diletakkan diatas mobil, dan hal ini tentu cukup membahayakan jika tidak di ikat dengan kencang.
"Termasuk para pemudik yang menggunakan mobil pribadi atas atau atap tidak di ikat, sehingga jatuh dan mencelakakan pengendara lain," ujar Hengki.
Hengki menyebut jika memang tidak ada sanksi yang diberikan jika ditemukan ada yang membawa barang cukup banyak saat berkendara.
Namun tentunya, hal ini perlu kesadaran masyarakat, demi kepentingan keselamatan berlalu lintas.
"Kepada para pemudik, terutama pengguna roda dua atau sepeda motor, jadi boleh berboncengan lebih dari dua orang, dan harus menggunakan helm lengkap," terang Hengki.
Posko Mudik di Jalan Pantura Bekasi ini Miliki Fasilitas Lengkap
Satlantas Polres Metro Bekasi telah mendirikan posko bagi pemudik dengan fasilitas lengkap di Jalan Raya Pantura, tepatnya di halaman PT Indo Beras Unggul (IBU), Jalan Rengas Bandung, Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi.
Di posko ini ada layanan kesehatan yang dapat dimanfaatkan pemudik secara cuma-cuma.
Kepala Posko Pelayanan Kesehatan Kedungwaringin, AKP Aliyani menjelaskan posko tersebut diperuntukan bagi seluruh pemudik dan bisa dimanfaatkan masyarakat.
"Khusus di posko PT IBU, ada tempat istirahat baik yang terbuka maupun VIP, toilet gratis, bengkel, pom bensin dan gerai makanan," kata Aliyani saat dikonfirmasi, Selasa (26/4/2022).
Selain itu, pihaknya menyediakan fasilitas vaksinasi Covid-19, terutama bagi pemudik yang belum menerima vaskinasi dosis ketiga atau booster.
Menurutnya karena posko pelayanan baru didirikan beberapa hari lalu, maka jumlah masyarakat yang divaksinasi di sana masih sedikit.
Yakni baru berkisar 10 hingga 20 orang.
"Kami sediakan vaksinasi juga dengan jumlah sebanyak-banyaknya. Jadi silahkan bagi pemudik yang ingin vaksin booster, bisa mampir sebentar, kami siap layani," tuturnya.
Baca juga: Kisah Ibu dan Anak Tertinggal Bus Program Mudik Gratis Polda Metro Jaya
Sebanyak 30 orang personel dari tim gabungan katanya disiagakan untuk melayani pemudik selama 1x24 jam.
Ada pun instansi yang dilibatkan yakni, Korlantas Polri, Pramuka, PLN, Dishub Kabupaten Bekasi beserta TNI.
Aliyani yang juga menjabat sebagai Kanit Kamsel Satlantas Polres Metro Bekasi ini menambahkan, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan instruksi untuk menerapkan random sampling tes Covid-19 kepada pemudik.
"Sementara belum ada instruksi. Ke depannya kami masih nunggu arahan dari pimpinan. Yang jelas kami di sini sifatnya pelayanan kepada pemudik," kata Aliyani. (tribun network/thf/TribunJakarta.com)