Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teka-teki Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres: Diduga Anut Aliran Tertentu, Jadi Korban Pembunuhan

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat, tewas.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
zoom-in Teka-teki Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres: Diduga Anut Aliran Tertentu, Jadi Korban Pembunuhan
TribunJakarta.com Satrio Sarwo Trengginas/Kompas.com Mita Amalia Hapsari
Sekeluarga di Kalideres, Jakarta Barat, ditemukan tewas pada Kamis (10/11/2022). Hingga saat ini, belum diketahui penyebab keempat korban tewas. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, memastikan satu keluarga di Kalideres tewas bukan karena kelaparan.

Saat ini, pihaknya masih terus mendalami penyebab kematian keempat korban, termasuk apakah terkait dengan paham atau aliran tertentu.

Baca juga: Polisi Gandeng Sejumlah Ahli Guna Ungkap Motif Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres Jakbar

"Sementara bukan karena kelaparan tetapi penyebabnya apakah karena menganut aliran tertentu atau ada hal lain ini masih didalami," kata Zulpan kepada wartawan, Rabu (16/11/2022), dilansir Tribunnews.com.

Seperti diketahui, satu keluarga di Kalideres ditemukan tewas pada Kamis (10/11/2022), setelah adanya laporan bau busuk pada Ketua RT setempat.

Saat dilakukan pendobrakan, ditemukan empat anggota keluarga sudah tak bernyawa.

Mereka adalah pasangan suami istri, RG (71) dan RM (66), anak pasutri DF (42), dan ipar BG (68).

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Milani Resti/Fahmi Ramadhan/Rahmat W Nugraha/Abdi Ryanda Shakti)

BERITA TERKAIT
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas