Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pedagang Asongan Tewas Ditabrak Moge di Menteng Jakarta Pusat, Korban Alami Luka di Kepala

Seorang pedagang asongan bernama Sugiyem (63) tewas setelah tertabrak motor gede atau moge di Menteng, Jakarta Pusat.

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pedagang Asongan Tewas Ditabrak Moge di Menteng Jakarta Pusat, Korban Alami Luka di Kepala
Istimewa
Motor gede (moge) yang menabrak seorang pedagang asongan di Menteng Jakarta Pusat, Selasa (27/12/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang pedagang asongan bernama Sugiyem (63) tewas setelah tertabrak motor gede atau moge di Jalan Hos Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (27/12/2022) sekira pukul 15.30 WIB.

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta mengatakan, kejadian bermula ketika moge yang dikendarai pria berinisial RMP (43) melaju dari arah selatan ke utara di Jalan HOS Cokroaminoto.

"Sesampainya di depan Sekolah SDN 01 Gondangdia Menteng menabrak penyebrang jalan yang sedang berjalan dari arah timur ke barat di jalan tersebut," kata Purwanta dalam keterangannya, Selasa (27/12/2022).

Korban yang mengalami luka pada bagian kepala kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat.

Namun nahas setelah dilarikan ke RSCM korban akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Makam Sunan Giri Gresik Renggut Satu Korban Jiwa

"Iya meninggalnya di rumah sakit," ucap Purwanta.

Berita Rekomendasi

Sementara pengemudi moge dikabarkan hanya mengalami luka pada bagian tangan kanan dan telah dilarikan ke RSCM untuk dilakukan pengobatan.

Hingga kini dikatakan Purwanta, pihaknya masih menyelidiki peristiwa kecelakaan yang memakan korban tersebut.

Baca juga: Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Gresik, 6 Pelajar Tergencet, 1 Meninggal, Berikut Daftar Korban

"Dugaan sementara penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan," ucapnya.

Adapun saat ini pihak kepolisian disebutnya telah menyita barang bukti satu unit sepeda motor milik terduga pelaku dengan nopol B 6855 WZH beserta STNK.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas