DPR Segera Jadwalkan Uji Kepatutan Kandidat Kapolri
Kemarin Presiden SBY mengusulkan ke DPR satu calon Kapolri yakni Komjen Pol Sutarman
Penulis: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi III DPR kemungkinan besar akan segera menjadwalkan uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri sebelum masa sidang saat ini yang akan berakhir pada 26 Oktober 2013 mendatang.
Demikian dikemukakan Anggota Komisi III DPR dari Fraksi Golkar, Bambang Soesatyo, Sabtu (29/9/2013).
"Selanjutnya mengikuti seleksi di DPR nanti terserah Presiden kapan Kapolri baru tersebut dilantik. Mengingat masa pensiun Kapolri Timur Pradopo baru akan berakhir Januari 2014," kata Bambang.
Kemarin Presiden SBY mengusulkan ke DPR satu calon Kapolri yakni Komjen Pol Sutarman.
"Terkait surat Presiden tentang pengajuan Komjen Pol Sutarman sebagai calon tunggal Kapolri ke DPR, surat tersebut akan dibacakan secara resmi pada sidang paripurna Selasa mendatang. Selanjutnya Bamus DPR akan meminta komisi III mengagendakan jadwal fit and proper test calon Kapolri tersebut dengan menyesuaikan agenda yang sudah disusun pada masa sidang ini," kata Bambang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.