Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Yang Bikin Gus Dur dan Bung Karno Pantas Diidolakan Menurut Ali Masykur

Ini alasan Ali Masykur Musa idolakan Bung Karno dan Gus Dur.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Yang Bikin Gus Dur dan Bung Karno Pantas Diidolakan Menurut Ali Masykur
Presiden Indonesia terbaik menurut jajak pendapat Theranking.com. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peserta Konvensi Demokrat Ali Masykur Musa mengaku mengidolakan dua tokoh bangsa Soekarno dan Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Ali mengatakan dirinya ingin meneladani kedua tokoh tersebut bila terpilih menjadi calon presiden.

"Kalau melihat komitmen pluralitas saya memimpikan Gus Dur. Sedangkan yang satu lagi, hidup mati demi kepentingan bangsa dan kenyang dipenjara yaitu Bung Karno," kata Ali di Galeri Cafe, Jakarta, Minggu (12/1/2014).

Ali mengatakan Gus Dur sering dicemooh oleh sesama agamnya karena membela pluralitas. Apalagi, Gus Dur memperjuangkan tidak ada istilah mayoritas dan minoritas di Indonesia. "Kita menginginkan pemimpin seperti Bung Karno dan Gus Dur yang komitmennya dikenang orang banyak," tuturnya.

Ali meyakini tahun 2014 Indonesia bisa menjadi mercusuar dunia. Sebab tidak ada satupun negara yang memiliki kelengkapan sumber penerimaan negara seperti Indonesia.

"Indonesia seperti serpihan surga diturunkan oleh Tuhan. Kita bicara sumber daya, kebutuhan masyarakat ada, keindahan dunia," katanya.

BERITA REKOMENDASI
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas