Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jeffrie Geovanie: Saatnya Jokowi-JK Langsung Kerja Bukan Kampanye Lagi

Pemilihan tempat untuk mengumumkan kabinet harus di Tanjung Priok, Jakarta, tadi malam menunjukkan Presiden Jokowi masih how to campaign.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jeffrie Geovanie: Saatnya Jokowi-JK Langsung Kerja Bukan Kampanye Lagi
arsipberita.com
Jeffrie Geovanie 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) sudah resmi diambil sumpah, Senin (20/10/2014) lalu sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI. Pasangan tersebut sudah seharusnya langsung bekerja, bukan lagi kembali berkampanye.

"Saatnya untuk 'how to govern' bukan lagi 'how to campaign'," tegas anggota MPR RI, Jeffrie Geovanie, saat dihubungi, Kamis (23/10/2014).

Menurut Jeffrie, pemilihan tempat untuk mengumumkan kabinet harus di Tanjung Priok, Jakarta, tadi malam meski akhirnya batal, menunjukkan Presiden Jokowi dan teamnya masih 'how to campaign'.

"Stop aktivitas-aktivitas simbolik mulailah bekerja nyata, masyarakat menunggu Presiden-nya," ungkap Jeffrie.

Apalagi, dalam amatan Jeffrie, drama politik beberapa hari ini yang dipertunjukkan Presiden Jokowi dan tim, sungguh sangat tidak efektif.

"Saya khawatir ekspektasi publik yang besar pada Presiden Jokowi dan kecintaan masyarakat yang sangat berubah menjadi kekecewaan," kata Jeffrie mengingatkan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas