Jelang Pensiun, Jenderal Badrodin Dapat 4 Tanda Kehormatan dari TNI
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menjadi inspektur upacara dalam penyerahan empat bintang tanda jasa dari Mabes TNI kepada Kapolri
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menjadi inspektur upacara dalam penyerahan empat bintang tanda jasa dari Mabes TNI kepada Kapolri Jenderal Badrodin Haiti di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (1/7/2016).
Tanda kehormatan yang diterima adalah Bintang Yudha Dharma Utama dari Panglima TNI, Bintang Eka Paksi Utama dari TNI AD, Bintang Jalasena Utama dari TNI AL, dan Swabhuana Paksa Utama.
"Saya tegaskan bahwa ini baru pertama kapolri menerima empat bintang tanda jasa sekaligus. Perlu saya sampaikan bahwa ini merupakan keputusan presiden RI yang diberikan kepada Kapolri Jendral Badrodin Haiti," kata Gatot.
Menurutnya, penghargaan diberikan sebagai bentuk solidaritas antara Polri dengan TNI dalam melaksanakan tugas sehari-hari maupun operasi militer.
Dikatakan Gatot,jadi satu kebahagian bagi TNI dengan pemberian penghargaan tersebut.
Terlebih penghargaan kepada Badrodin bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Polri ke-70.
"Jadi ini satu hal yang luar biasa yang saya atas nama TNI dan seluruh prajurit TNI yang bertugas di mana saja mengucapkan selamat ulang tahun ke-70 semoga ke depan semakin sukses," katanya.
Sementara itu, Kapolri Badrodin Haiti mengaku bersyukur dan bahagia mendapatkan penghargaan tersebut.
"Ya saya hari ini merasa bahagia dan bersyukur dapat satu anugerah penghargaan dari Presiden Republik Indonesia (Jokowi) melalui Panglima TNI, KASAD, KASAL, KASAU. Ini merupakan wujud penghargaan untuk Kapolri," kata Badrodin.
Badrodin yang akan pensiun pada 28 Juli 2016 ini mengatakan, penghargaan yang diterimanya juga milik seluruh prajurit Polri.
Sebab, para prajurit Polri sudah bekerja sama cukup baik dan saling membantu dalam pelaksanaan tugas dengan TNI.
"Karena kita bekerja sama cukup baik saling membantu satu sama lain, baik penugasan operasi termasuk pembinaan personel maupun kegiatan sehari-hari. Sehingga tercipta hubungan yang harmonis sampai ke tingkat bawah," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.