Survei CSIS Berikan Sinyal Jaga Momentum Tingginya Kepercayaan Rakyat Kepada Jokowi
"Survey yang memperlihatkan angka 33 persen publik akan memilih partai yang mendukung Jokowi adalah satu peluang baik bagi Golkar maupun partai penduk
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
Namun, masih ada tantangan di bidang hukum dan ekonomi karena korupsi dan kesenjangan ekonomi.
Menurut hasil survei CSIS, terjadi peningkatan kepuasan terhadap Presiden Jokowi dari 50,6 persen pada Oktober 2015 menjadi 66,6 pada Agustus 2016.
Secara umum peningkatan kepuasan publik terjadi di bidang ekonomi, hukum, politik, dan maritim.
“Yang paling puas di maritim,” kata dia di kantornya, Selasa (13/9/2016).
Arya mengatakan bahwa peningkatan di sektor maritim terjadi dari 58,4 persen menjadi 63,9 persen.
Untuk sektor hukum dari 51,1 persen menjadi 62,1 persen.
Pada bidang ekonomi terjadi peningkatan 30 persen menjadi 46,8 persen.
Di bidang politik, kepuasan publik meningkat dari 40 persen ke 53 persen.
Arya menuturkan kepuasan kepada pemerintahan Jokowi terjadi pada masyarakat pedesaan.
Kepuasan juga dirasakan pada masyarakat dengan pendapatan rendah dan berada di luar Jawa.
Selain itu kepuasan dirasakan penduduk dengan jenis kelamin laki-laki.
CSIS menggelar survei pada 8-15 Agustus 2016.
Survei itu dilakukan di 34 provinsi secara proporsional dengan teknik pengambilan sampel random.
Arya mengatakan tingkat margin error pada survei kali ini adalah 3,1 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Sementara responden adalah penduduk yang telah berusia 17 tahun ke atas.