Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadi Kepala Biro Humas, Febri Diansyah Janji Berikan Perkembangan KPK 24 Jam

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah berjanji akan membuka diri selama 24 jam

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Sanusi
zoom-in Jadi Kepala Biro Humas, Febri Diansyah Janji Berikan Perkembangan KPK 24 Jam
tribunnews.com/herudin
Febri Diansyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Biro Hubungan Masyarakat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah berjanji akan membuka diri selama 24 jam terkait jabatannya yang baru tersebut.

Febri Diansyah berjanji akan selalu terbuka untuk memberikan arus informasi mengenai penindakan dan pencegahan korupsi di KPK.

"Kami terbuka. Tentu saja sampai 24 jam semaksimal mungkin akan update dengan teman-teman di luar. Nomor telepon saya ada. Nomor telepon KPK juga jelas ada dan banyak saluran yang bisa digunakan," kata Febri usai dilantik di Auditorium KPK, Jakarta, Selasa (6/12/2016).

Febri berjanji akan berusaha untuk meningkatkan kinerja Humas KPK terutama dalam menjalin hubungan pers terkait kinerja KPK dan kebutuhan lalu lintas informasi.

"Sejak hari ini tentu saya berharap komunikasi bisa lebih baik dari teman-teman media. Komunikasi KPK keluar dan bagaimana menyampaikan informasi-informasi atau masukan-masukan terhadap KPK untuk internal KPK atau lainnya," tutur Febri.

Febri terpilih sebagai kepala biro humas KPK usai mengikui serangkaian seleksi. Dia sebelumnya adalah pegawai KPK di Direktorat Gratifikasi KPK.

Kepala Biro Humas KPK sebelumnya dijabat Yuyuk Andriati Iskak sebagai pelaksana harian.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas