Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ruangan Terdakwa Auditor BPK RI Gaduh Karena Diterobos Petugas KPK

Ruangan Kepala Sub Auditorat III Auditorat Keuangan Negara Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Ali Sadli menjadi gaduh pada 26 Mei 2017.

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Ruangan Terdakwa Auditor BPK RI Gaduh Karena Diterobos Petugas KPK
Tribunnews.com / Eri Komar Sinaga
Petugas security, Gin Gin Gunawan (sebelah kanan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Ruangan Kepala Sub Auditorat III Auditorat Keuangan Negara Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Ali Sadli menjadi gaduh pada 26 Mei 2017.

Kegaduhan tersebut karena ruangan Ali dimasuki beberapa petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tanpa permisi kepada petugas keamanan.

Petugas keamanan, Gin Gin mengungkapkan saat itu ada tamu dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Trasmigrasi.

Baca: Surat Novanto ke KPK, Fahri Hamzah: Memangnya Kekuatan Surat Itu Apa?

Belakangan dia baru tahu jika yang datang tersebut adalah kepala Bagian Tata Usaha dan Keuangan pada Inspektorat Jenderal Kemendes PDTT, Jarot Budi Prabowo yang kini jadi terdakwa.

"Kemudian saya mengkonfirmasi ke Pak Ali dan mengizinkan tamu untuk naik ke lantai atau ke ruangan beliau," kata Gin Gin saat beraksi di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (14/9/2017).

Setelah beberapa lama, Jarot kemudian meninggallkan ruangna Ali Sadli.

BERITA REKOMENDASI

Baca: Dilaporkan ke MKD DPR, Fadli Zon: Salah Alamat

Namun tidak berapa lama, Ali Sadli kemudian datang lagi.

Kali ini tidak datang sendirian namun bersama petugas KPK.

"Tiba-tiba naik lagi banyak dengan orang KPK. Itu langsung nerobos Pak kalau itu. Kalau KPK itu, nggak permisi lagi," ungkap Gin Gin.

Gin Gin menuturkan dirinya tidak sempat memberitahu kejadian tersebut kepada Ali Sadli.


Gin Gin mengaku kaget karena tiba-tiba saja kantornya ramai.

Petugas keamanan kemudian berkoordinasi dengan petugas yang dibawah.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas