Mundur Dari Jabatan Ketua Umum Partai Golkar Akan Ringankan Beban Setya Novanto
"Rekomendasi itu antara lain untuk meringankan beban yang dipikul pak Novanto sendiri,"
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rekomendasi Tim kajian elektabilitas Partai Golkar meminta Ketua Umum Golkar Setya Novanto mundur dari jabatannya dan segera menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) dinilai sebagai langkah bijak.
Pengamat politik, Sebastian Salang, mengatakan mudurnya Novanto akan berdampak positif bagi citra Partai Golkar dan Setya Novanto sendiri.
Baca: Nurdin Halid: Tak Ada Hubungan Hasil Prapradilan Setya Novanto Dengan Penundaan Rapat Pleno Golkar
"Langkah bijak demi kepentingan Pak Novanto dan kepentingan partai Golkar," ujar Koordinator Forum Masyarakat Perduli Parlemen Indonesia (FORMAPPI) ini kepada Tribunnews.com, Kamis (28/9/2017).
Apalagi melihat kondisi Novanto yang kini sedang sakit parah dan menyandang predikat sebagai tersangka kasus tindak pidana korupsi, tentu akan menjadi beban berat baginya.
"Rekomendasi itu antara lain untuk meringankan beban yang dipikul pak Novanto sendiri," kata Sebastian Salang.
Baca: Keponakan Setya Novanto Diperiksa KPK
Dengan mundur sebagai Ketua Umum Golkar, Setya Novanto dapat berkonsentrasi terhadap upaya pemulihan kesehatan.
"Jika sudah sembuh atau sehat agar fokus pada urusan hukum yang menimpa dirinya," kata dia.
Lebih lanjut menurutnya Tim kajian elektabilitas Partai Golkar juga merupakan langkah manusiawi.
Orang yang sedang sakit dan punya persoalan hukum jangan ditambahkan bebannya untuk mengurusi partai yang sangat besar seperti Golkar.
Baca: Dedi Mulyadi Sebut Idrus Marham Sudah Kantongi Nama Peminta Mahar Rp 10 Miliar
Ia pun mengamini keberadaan Setya Novanto saat ini tentu mempengaruhi elektabilitas partai Golkar.