Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gatot Nurmantyo Dibuat Terkesima Film 'Merah Putih Memanggil': Film Ini Keren, Keren Abis!

"Film ini keren. Keren abis. Apabila Anda mencintai TNI, tontonlah film ini," katanya, usai menghadiri penayangan film karya Mirwan Suwarso ini

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Gatot Nurmantyo Dibuat Terkesima Film 'Merah Putih Memanggil': Film Ini Keren, Keren Abis!
TRIBUNNEWS/FRANCISCUS ADHIYUDHA
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Jenderal Gatot Nurmantyo angkat suara soal film "Merah Putih Memanggil" saat tayang perdana di bioskop, Kamis malam (5/10/2017).

"Film ini keren. Keren abis. Apabila Anda mencintai TNI, tontonlah film ini," katanya, usai menghadiri penayangan film karya Mirwan Suwarso ini di kawasan Jakarta Selatan.

Akumni Akademi Militer pada 1982 itu menilai, "Merah Putih Memanggil" merupakan hadiah bagi rakyat Indonesia dari TNI yang merayakan hari jadinya ke-72 pada 5 Oktober 2017.

 "Kami berinisiatif membuat sebuah film. Ini adalah hadiah buat rakyat Indonesia dari TNI," ujarnya.

Kepala Staf TNI Angkatan Darat periode 2014--2015 itu pun berharap melalui film yang dibintangi sederet aktor Tanah Air, antara lain Maruli Tampobolon, Restu Sinaga dan Aryo Wahab membuat masyarakat dapat memahami komitmen TNI dalam melaksanakan tugasnya.

Baca: Duh, Kamera Mahal Dhea Imut Seharga Honda Jazz Hilang, Perusahaan Ekspedisi Dilapor ke Polisi

Baca: Cinere Bellevue Mall Terbakar, Petugas Damkar Kota Depok Luka Robek dan Sesak Nafas Atasi Api

Berita Rekomendasi

"Agar benar-benar memahami kejiwaan TNI dalam melaksanakan tugas. Tidak pernah mau gagal. Lebih baik pulang nama," katanya.

Film Merah Putih Memanggil bercerita tentang upaya penyelamatan yang dilakukan personel Komando Pasukan Khusus (Kopassus) terhadap para sandera yang ditawan oleh teroris.

Sumber: Antara

Sumber: Antara
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas