Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Besok, Fraksi Golkar DPR RI Gelar Seminar Nasional Kemaritiman

Seminar Nasional tersebut diharapkan mampu mewujudkan konsepsi kemaritiman Indonesia sebagaimana visi Presiden Jokowi.

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Besok, Fraksi Golkar DPR RI Gelar Seminar Nasional Kemaritiman
Tribunnews.com/Rina Ayu
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fraksi Partai Golkar DPR RI dan Ikatan Nahkoda Kapal Indonesia akan menggelar seminar Nasional Kemaritiman di ruang KK II Kompleks parlemen, Senayan Jakarta, Kamis (12/4).

Seminar Nasional tersebut diharapkan mampu mewujudkan konsepsi kemaritiman Indonesia sebagaimana visi Presiden Jokowi.

Baca: Pemasok Lady Escort di Jerman Sebut Ada Politisi Indonesia yang Jadi Pelanggan Mereka

Ketua Ikatan Nahkoda Indonesia Anton Sihombing mengatakan, seminar nasional kemaritiman besok akan dimulai pada pukul 09.00 WIB sampai Pukul 13.00 WIB.

Kegiatan itu akan dihadiri sejumlah menteri kerja Jokowi seperti Menko Kemaritiman, Menteri Perhubungan, Menteri Kelautan dan Perikanan dan Menteri Perindustrian yang juga Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

Sementara dari legislatif akan hadir perwakilan dari Komisi IV, V dan VI DPR. Pelaku usaha dan assosiasi yang bernaung di bidang kemaritiman akan hadir dalam seminar.

Berita Rekomendasi

“Selain dari legislatif dan eksekutif, akan hadir juga para pakar dan pelaku usaha kemaritiman seperti brokership dan fraktisi kemaritiman dari Seolah Tinggi Ilmu Pelayaran dan Sekolah Tinggi Ilmu Perikanan,” ujar Anton Sihombing di kompleks parlemen, Senayan Jakarta, Rabu (11/4).

Ketua Fraksi Golkar DPR RI Melcias M Mekeng dan Ketua DPR Bambang Soesatyo dipastikan hadir dalam seminar tersebut. Seminar ini sebagai bentuk sumbangsih Fraksi Golkar dalam berkontribusi menjadikan Indonesia membangun poros maritim dunia .

“Seminar Kemaritiman ini diharapkan mampu menghasilkan konsepsi strategis dalam pengembangan potensi nasional kemaritiman Indonesia,” katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas