Sikap Politik Partai Demokrat Membuat Kubu Jokowi-Ma'ruf Kian Percaya Diri
"Kalau kita lihat data survei yang kita miliki kecenderungan pemilih Partai Demokrat lebih banyak memilih Jokowi-Ma'ruf," ujar Ace.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Demokrat memberi keleluasaan bagi kadernya untuk memilih calon presiden dan wakil presiden pada Pemilihan Presiden 2019.
Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Mar'uf, Ace Hasan Syadzily mengatakan, pernyataan Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas membuat kubu Jokowi semakin percaya diri.
Terutama mengenai pernyataan Ibas bahwa Demokrat tak akan memberikan sanksi kepada kader partai yang akan mendukung pasangan calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo dan Kiai Ma'ruf Amin.
"Kalau kita lihat data survei yang kita miliki kecenderungan pemilih Partai Demokrat lebih banyak memilih Jokowi-Ma'ruf," ujar Ace di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (12/11/2018).
Baca: Pengamat Nilai Wajar Demokrat Pakai Strategi Nostalgia Pemerintahan SBY Dalam Kampanye Pemilu 2019
Baca: Muncul Kabar Reino Barack Dekati Artis Ini, Luna Maya: Syahrini Enggak Mungkin Kayak Gitu
Atas dasar itu, ucap Ace, kebijakan Partai Demokrat yang mempersilakan para kadernya memilih pasangan calon nomor urut 01 membuat TKN Jokowi-Ma'ruf semakin percaya diri.
"Oleh karena itu, buat kami hal itu membuat kami semakin percaya diri dari sekian banyak kader-kader Partai Demokrat Insha Allah banyak yang dukung pasangam dari kami," kata Ace.