Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Januari, Dukcapil Fokus Perekaman KTP-el di Indonesia Timur

Zudan Arif Fakrulloh mengatakan pihaknya akan fokus melakukan perekaman untuk KTP elektronik (KTP-el) di kawasan Indonesia timur pada Januari 2019.

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Januari, Dukcapil Fokus Perekaman KTP-el di Indonesia Timur
TRIBUN MEDAN /DANIL SIREGAR
Warga mengikuti proses pembuatan e-KTP di Gedung Serba Guna, Jalan Wiliam Iskandar, Deliserdang, Sumatera Utara, Selasa (3/12/2018). Pemprov Sumut gelar program Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA) yang berlangsung pada 3 sampai 6 Desember 2018. TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Zudan Arif Fakrulloh mengatakan pihaknya akan fokus melakukan perekaman untuk KTP elektronik (KTP-el) di kawasan Indonesia timur pada Januari 2019.

Zudan mengatakan hal tersebut dilakukan karena sisa penduduk Indonesia yang melakukan perekaman sebagian besar ada di kawasan Indonesia timur.

“Yang sudah melakukan perekaman adalah 97,39 persen, sisanya sebagian besar ada di kawasan Indonesia timur sehingga besok Januari 2019 akan kami fokuskan perekaman di sana,” ungkap Zudan ditemui di Bogor, Jawa Barat, Rabu (19/12/2018).

Baca: Dituding Menikah Demi Menguras Harta Baim Wong, Paula Verhoeven: Aduh Enggak Tahan

Zudan menjelaskan kawasan Indonesia timur yang dimaksud adalah provinsi Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, dan Sulawesi Barat.

“Kami juga sudah mulai turunkan tim ke sana,” imbuhnya.

Baca: Pekan Terakhir 2018, Dukcapil Lakukan Jemput Bola Serentak Nasional untuk Rekam E-KTP

Zudan juga menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan gerakan “Jemput Bola Serentak Nasional” pada 27 Desember 2018 untuk merekam data kependudukan pemilih pemula atau baru masuk usia 17 tahun untuk mendukung Pemilu 2019.

“Kami akan jemput bola ke pondok pesantren, sekolah menengah atas, perkantoran hingga ke pabrik-pabrik,” pungkasnya. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas