Pelni Bagikan Life Jacket Untuk Pelra di Surabaya
Guna menciptakan keselamatan pelayaran pada angkutan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 (Nataru),
Penulis: FX Ismanto
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Guna menciptakan keselamatan pelayaran pada angkutan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 (Nataru), PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) – PELNI membagikan life jacket keselamatan kepada para pelaku pelayaran rakyat (Pelra) di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (20/12-2018).
Pemberian Life Jacket dari PT PELNI (Persero) kepada pelaku Pelayaran Rakyat dilakukan oleh Direktur SDM & Umum Ganefi didampingi Komisaris PT PELNI (Persero) Raldi Hendro Koestoer disaksikan dan dihadiri KSOP Pelabuhan Tanjung Perak, Kacab PELNI Surabaya serta undangan dari pelaku Pelra di Surabaya dan sekitarnya.
Direktur SDM & Umum PT PELNI (Persero) Ganefi mewakili direksi dalam sambutanya mengatakan, sebagai perusahaan BUMN transportasi laut, PELNI telah bermitra dengan Pelra sejak lama dalam pelayanan masyarakat.
Keberadaan Pelra dalam transportasi laut tak dapat dipisahkan dengan peran PELNI sebagai perusahaan negara yang memiliki trayek nusantara untuk Menghubungkan Nusantara Menyatukan Indonesia. “Pelayaran rakyat diperlukan sebagai transportasi dari dan ke pulau-pulau kecil jarak pendek yang tersebar di wilayah Indonesia,” terang Ganefi.
Lebih lanjut Ganefi mengatakan, kita telah memasuki angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang akan berlangsung selama 22 hari mulai tanggal 18 Desember 2018 hingga 8 Januari 2019. Angkutan Nataru perlu mendapat dukungan dari semua pihak, termasuk para pelaku Pelra, harus pula menciptakan keselamatan pelayaran.
Pada angkutan Nataru, lanjutnya, kebutuhan transportasi di berbagai moda selalu meningkat, termasuk transportasi laut baik dengan kapal-kapal PELNI maupun kapal Pelra. Hal terpenting dalam transportasi adalah masalah keselamatan, karena itu melalui program “PELNI Peduli Keselamatan” kami membagikan life jacket sebagai sarana pendukung keselamatan pelayaran di beberapa wilayah mulai Manado, Balikpapan, Makasar, Ambon, Kupang dan Surabaya.
Pembagian life jaket di Surabaya merupakan rangkaian kegiatan monitoring direksi dan komisaris PELNI ke daerah-daerah padat penumpang pada angkutan Nataru ini, untuk membantu cabang dan mengecek bahwa PELNI siap melayani pelanggan, salah satunya Cabang Surabaya. “Cabang Surabaya pada 2018 ini, cukup tinggi, terutama penumpang yang turun dari Kalimantan Port dan Indonesia Timur,” tegas Ganefi.
Kemitraan PELNI dan Pelra di Surabaya sudah berjalan cukup lama dengan jalinan kemitraan sangat baik. Hal ini akan terus kita tingkatkan, salah satunya dengan pemberian life jacket ini. “Pemberian ini jangan dipandang dari jumlahnya, namun sisi manfaatnya untuk keselamatan ABK dan para penumpang harus diprioritaskan,” tegas Ganefi.
“Saya berpesan agar life jacket yang sudah kami bagikan ini agar dimanfaatkan betul. Patuhi SOP pelayaran, pakailah pelampung sebelum kapal berangkat dan selama pelayaran. Musibah sulit kita prediksi, kita wajib mengantisipasi, Insya Allah kita akan diberikan perlindungan dan keselamatan oleh Allah SWT,” tutup Ganefi. *
Bila perlu konfirmasi dapat menghubungi
Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI (Persero)
Ridwan Mandaliko HP 0812 5840 980
Email : corporate.secretary@pelni.co.id
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.