Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Gunakan 3 Pendekatan dalam Pemanfaatan Teknologi Informasi

Agar penyajian data yang diolah oleh teknologi informasi di kepolisan tepat penyampaiannya ke masyarakat, perlu dilengkapi pula dengan visualisasi

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Polisi Gunakan 3 Pendekatan dalam Pemanfaatan Teknologi Informasi
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Polisi lalu lintas memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor salah seorang pengendara sepeda motor yang diberhentikan pada Operasi Terpadu Tertib Kendaraan Bermotor di Jalan Leuwipanjang, Kota Bandung, Rabu (7/3/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Keamanan dan Keselamatan Korlantas Polri Brigjeln Pol. Chryshnanda DL mengungkapkan, kepolisian menggunakan tiga pendekatan dalam pemafaatan kemajuan teknologi informasi untuk memudahkan petugas dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian.

"Ada tiga prinsip pendekatan pemolisian yang bisa dilakukan. Yang pertama yaitu berbasis wilayah atau area, yang kedua berbasis kepentingan atau fungsi atau dari aktifitas, Dan yang ketiga berbasis dampak masalah," ujarnya.

Dia menjelaskan, teknologi informasi dielaborasi untuk mendukug tugas-tugas kepolisian, kemudian dianalisa dan dikembangkan menjadi data agar informasi yang disajikan menjadi lebih mudah dipahami oleh masyarakat, termasuk generasi milenial.

"informasi yang masuk terstruktur dan dibangun sistematis, serta saling terhubung," tambahnya.

Pemodelan penggunaan teknologi informasi semacam inilah yang menurutnya akan mampu menjawab setiap permasalahan yang telah dan akan terjadi.

Baca: Valuasi Tinggi Tapi Asetnya Minim, INDEF Ingatkan Startup Bisa Memicu Krisis Ekonomi

Dia menjelaskan, agar penyajian data yang diolah oleh teknologi informasi di kepolisan tepat penyampaiannya ke masyarakat, perlu dilengkapi pula dengan visualisasi berupa peta, tabel grafik, diagram maupun gambar.

Data visual semacam itu menurutnya juga menjadi alat bantu polisi dalam memprediksi, membuat antisipasi secara cepat dan tepat.

Berita Rekomendasi

Selain itu sistem teknologi di era digital selain pembaca signal maupun pergerakan juga mengandalkan kamera. Berfungsi untuk menangkap obyek yang diolah menjadi data. Karena ini sangat penting diantaranya untuk menangani masalah yang berkaitan dengan kecepatan serta informasi maupun reaksi cepat pada saat emergency.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas