Irjen Antam Novambar Mengaku Tidak Dendam dengan Eks Penyidik KPK Endang Tarsa
Antam Novambar dengan tegas membantah telah meneror penyidik KPK, Kombes Endang Tarsa di 2015 silam
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Sanusi
Berikut nama-nama Capim KPK yang Lolos Profile Assessment berdasarkan abjad :
1 . Alexander Marwata - Komisioner KPK
2. Antam Novambar - Anggota Polri
3. Bambang Sri Herwanto - Anggota Polri
4. Cahyo RE Wibowo - Karyawan BUMN
5. Firli Bahuri - Anggota Polri
6. I Nyoman Wara - Auditor BPK
7. Jimmy Muhamad Rifai Gani - Penasihat Menteri Desa
8. Johanis Tanak - Jaksa
9. Lili Pintauli Siregar - Advokat
10. Luthfi Jayadi Kurniawan - Dosen
11. Jasman Pandjaitan - Pensiunan Jaksa
12. Nawawi Pomolango - Hakim
13. Neneng Euis Fatimah - Dosen
14. Nurul Ghufron - Dosen
15. Roby Arya - PNS Seskab
16. Sigit Danang Joyo - PNS Kemenkeu
17. Sri Handayani - Anggota Polri
18. Sugeng Purnomo - Jaksa
19. Sujarnako - Pegawai KPK
20. Supardi - Jaksa
Sebelumnya, para capim yang lolos di tahap ini sudah mengikuti beragam tes dan seleksi mulai dari administrasi hingga uji kompetensi.
Senin (26/8/2019) para capim sudah menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.
Rencananya, panitia seleksi (Pansel) Capim KPK akan mengumumkan 10 nama yang lolos seleksi pada Jumat (30/8/2019) nanti.
Ke 10 nama tersebut lalu diteruskan kepada Presiden Jokowi dan presiden yang akan mengumumkan nama-nama tersebut.
Kemudian, presiden akan memberikan kepada DPR supaya 10 nama itu menjalani fit and proper test. Nantinya oleh DPR dipilih lima, sekaligus ditentukan siapa ketua dan wakil ketua.