Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

CPNS 2019, Pemerintah Tidak Membuka Formasi Tenaga Administrasi, Ini Alasannya

Pada pendaftaran CPNS 2019 ini pemerintah tidak akan membuka formasi tenaga administrasi karena tenaga administrasi di Indonesia sudah banyak.

Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in CPNS 2019, Pemerintah Tidak Membuka Formasi Tenaga Administrasi, Ini Alasannya
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Info Terbaru CPNS 2019 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 mengumumkan tidak akan membuka formasi untuk tenaga administrasi.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana dalam jumpa pers mengatakan, alasan tidak dibuka tenaga administrasi karena jumlah tenaga administrasi saat ini sudah banyak di Indonesia.

Hal itu ia ungkapkan pada Senin (28/10/2019) di acara jumpa pers yang juga bersamaan dengan peresmian UPT BKN Balikpapan.

Bima menambahkan, saat ini pemerintah akan fokus membuka formasi untuk jabatan yang dapat berkontribusi memberikan perubahan.

Dikutip dari laman www.bkn.go.id, berdasarkan siaran pers nomor 088/RILIS/BKN/X/2019, pemerintah akan membuka 152.286 formasi dengan rincian, Instansi Pusat sebanyak 37.425 formasi pada 68 K/L dan Instansi Daerah 114.861 formasi pada 462 Pemerintah Daerah.

Ada dua jenis formasi yang dibuka pada CPNS tahun 2019 ini, yaitu formasi umum dan formasi khusus.

Formasi khusus meliputi cumlaude, diaspora, dan disabilitas pada Instansi Pusat dan Daerah, serta formasi khusus putra-putri Papua, dan formasi lainnya yang bersifat strategis pada Instansi Pusat.

Berita Rekomendasi

Sedangkan formasi jabatan yang dibuka adalah tenaga pendidikan, kesehatan, dosen, teknis fungsional, dan teknis lainnya.

Tiga besar formasi pada penerimaan CPNS kali ini adalah guru (63.324 formasi), tenaga kesehatan (31.756 formasi), dan teknis fungsional (23.660 formasi).

Baca: Lowongan CPNS KPU 2019, Ini Syarat & Ketentuan Bagi Disabilitas serta Formasi Khusus Lainnya

Baca: 2 Hari Lagi Pendaftaran CPNS 2019, Awas Jangan Ulangi Kesalahan-kesalahan Ini

Seperti halnya pada penerimaan CPNS sebelumnya, setiap pelamar hanya dapat melamar pada 1 formasi di 1 instansi.

Pendaftaran secara daring (online) melalui laman https://sscasn.bkn.go.id akan dibuka pada tanggal 11 November 2019 mendatang.

Dokumen yang perlu disiapkan pelamar untuk diunggah ke dalam portal SSCASN di antaranya yaitu:

1. Scan KTP asli

2. foto

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas