PAN Gelar Rakernas Bahas Persiapan Kongres
Rakernas tersebut digelar untuk menentukan waktu penyelenggaraan Kongres yang salah satu agendanya memilih Ketua Umum PAN yang baru.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional menggelar Rakernas di Hotel Milenium, Jakarta, Sabtu, (7/12/2019).
Rakernas tersebut digelar untuk menentukan waktu penyelenggaraan Kongres yang salah satu agendanya memilih Ketua Umum PAN yang baru.
"Agendanya cuma sederhana, menentukan kapan Kongres. Menurut aturan partai kan Maret, tapi harus diputuskan dalam Rakernas ini," kata Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan di lokasi Rakernas.
Baca: Asman Abnur: Pilkada Langsung Sudah Berhasil Hadirkan Pemimpin Berkualitas
Baca: Gelar Rapimnas, BM PAN Soroti Isu Radikalisme Hingga Ekonomi
Menurut Zulkifli sebelum menggelar Kongres, DPP PAN harus menggelar Rakernas terlebih dahulu.
Dalam Rakernas nanti tidak akan membahas substnasi Kongres.
"Enggak akan (menyentuh substnasi) , saya kira. Hanya tempat dan kapannya saja," katanya.
Untuk diketahui, menjelang Kongres PAN awal tahun depan, peta politik Calon Ketua Umum mulai memanas.
Sejumlah nama digadang-gadang akan maju dalam pemilihan.
Mereka yakni, Zulkifli Hasan, Asman Abnur, Hanafi Rais, Mulfachri Harahap, dan Bima Arya.