Kaleidoskop 2019: Dinamika Politik Pemilihan Ketua MPR
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menyatakan ketertarikannya menjadi ketua MPR ketimbang menteri.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Hasanudin Aco
Fadel terang-terangan menyatakan keinginannya menjadi Ketua MPR.
Ia menyebut sudah membicarakan keinginannya itu dengan PDIP, NasDem, Golkar, dan PKB.
"Kita akan membicarakan hal ini dengan partai-partai, kita sudah bicarakan dengan Partai Golkar, PDIP, dan NasDem, kemudian kelompok PKB. Ini satu full," kata Fadel di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2019).
Namun DPD RI rela tak melanjutkan pengusungan Fadel Muhammad sebagai calon Ketua MPR RI.
Fraksi DPD akhirnya menjatuhkan dukungannya kepada Bamsoet.
Beberapa jam sebelum sidang paripurna MPR yang mengagendakan pemilihan Ketua MPR RI pada Kamis (3/10/2019) malam, delapan fraksi di MPR plus kelompok fraksi DPD memastikan dukungan kepada Bamsoet.
Kini hanya Partai Gerindra yang sendirian mengusung Muzani.
Wakil Ketua DPR fraksi Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan Ketua fraksi Gerindra MPR Ahmad Riza Patria sempat bertolak ke kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara untuk menyampaikan dinamika pemilihan Ketua MPR RI.
Sementara itu, Ahmad Muzani mengunjungi Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj untuk meminta doa restu maju sebagai calon Ketua MPR.
Sidang MPR yang semula digelar pukul 19.30 WIB sempat diskors menunggu Muzani dan beberapa pimpinan Gerindra yang tak kunjung tiba di Ruang Paripurna MPR.
Tak hanya itu, sempat terjadi perdebatan soal pemilihan Ketua MPR melalui voting atau musyawarah mufakat.
Sekira pukul 21.00 WIB, Muzani dan pimpinan Gerindra lainnya tiba di lokasi sidang MPR.
Ketua fraksi Gerindra MPR RI Ahmad Riza Patria mengumumkan Gerindra mendukung Bamsoet sebagai Ketua MPR RI Periode 2019-2024.
"Untuk kepentingan lebih besar, yakni kepentingan persatuan kesatuan, kami mengedepankan musyawarah mufakat. Dari hasil konsultasi Pak Prabowo dengan Ibu Megawati, kami Gerindra sudah sepakat mengusung Bambang Soesatyo sebagai Ketua MPR 2019-2024," ujar Riza Patria, Kamis (3/10/2019) malam.
Bambang Soesatyo akhirnya terpilih menjadi Ketua MPR secara musyawarah mufakat.