Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua Himpunan Nelayan Indonesia Sebut Konfilk Natuna Dipolitisasi, Ini Penjelasan Ahli

Ketua Himpunan Nelayan Indonesia, Siswaryudi Heru mengatakan konflik di perairan Natuna antara Pemerintah Indonesia dan China menjadi bahan politisasi

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Ketua Himpunan Nelayan Indonesia Sebut Konfilk Natuna Dipolitisasi, Ini Penjelasan Ahli
Tangkap layar YouTube Talk Show tvOne
Ketua Himpunan Nelayan Indonesia, Siswaryudi Heru dan Guru besar Ilmu Politik Universitas Pertahanan Indonesia (Unhan), Prof Salim Sahid 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Himpunan Nelayan Indonesia, Siswaryudi Heru mengatakan konflik di perairan Natuna antara Pemerintah Indonesia dan China menjadi bahan politisasi.

Menurutnya Siswaryudi ketegangan di perairan Natuna pada dasarnya tidak berpengaruh terhadap kehidupan nelayan di sekitar.

"Nelayan urusannya bagaimana supaya dapat ikan, jual buat hidup, digoreng lah semua dipolitisasi," katanya dikutip dari channel YouTube Talk Show tvOne, Rabu (8/1/2020).

Siswaryudi dipolitisasi dalam konflik tersebut terlihat dengan turunnya kekuatan militer Indonesia di perairan Natuna.

"Sampai angkatan laut turun, gambarannya seperti itu, tapi dilapangan kita tidak tahu," kata Siswaryudi.

Namun, Ia tetap mengapresiasi pemerintah Indonesia yang mengambil langkah serius.

"Presiden Jokowi tetap harus tegas, memang itu teritorial dan kita dikasi hak untuk mengelola ZEE," ujar Siswaryudi.

Ketua Himpunan Nelayan Indonesia, Siswaryudi Heru
Ketua Himpunan Nelayan Indonesia, Siswaryudi Heru  (Tangkap layar YouTube Talk Show tvOne)
Berita Rekomendasi

Baca: Belajar dari Reynhard Sinaga, Kenapa Orang Berpendidikan Tinggi Melakukan Hal Keji? Ini Jawabannya

Guru besar Ilmu Politik Universitas Pertahanan Indonesia (Unhan), Prof Salim Sahid menegaskan ketegangan Pemerintah Indonesia dan China tidak lepas dari kegiatan politik.

Terlebih mengerakkan berbagai kekuatan militer, merupakan kelanjutan dari penggunaan kekuasan politik.

"Tidak ada negara yang berkonflik, tanpa bermula dengan konflik politik," ujar Salim.

Lanjut Salim, ia berpendapat penyelesaikan konflik di perairan Natuna sebaiknya juga dilakukan secara beradab dengan politik.

Cara tersebut berupa bertemunya Pemerintah Indonesia dan China untuk saling berbicara.

Pemerintah Indonesia akan memiliki kesempatan untuk menjelaskan kesalahan yang dilakukan China dengan membiarkan para nelayannya mencari ikan di perairan Natuna.  

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas