Trimedya Tanggapi Tudingan Politisi Demokrat Soal Pencopotan Ronny Sompie: Yasonna Tak Sebodoh Itu
Trimedya Panjaitan angkat bicara soal tudingan Ferdinand Hutahaean yang menyebut Ronny Sompie jadi korban Yasonna Laoly untuk menutupi kebohongan
Penulis: Isnaya Helmi Rahma
Editor: Daryono
Puncaknya, ICW dan sejumlah organisasi melaporkan Yasonna ke KPK pada 23 Januari 2020, atas dugaan merintangi penyelidikan terkait keberadaan Harun Masiku.
Melihat hal ini, Ferdinand kemudian menilai bahwa pencopotan Ronny Sompie ini menjadi strategi Yasonna ntuk mengamankan posisinya sebagai Menkumham.
"Menurut saya, Ronny Sompie ini memang menjadi korban yang dikorbankan untuk menjadi way out, jalan keluar bagi Yasonna supaya selamat dari laporan itu," ujarnya.
"Ronny Sompie dikorbankan dan rela dikorbankan, karena sampai sekarang pun Ronny F Sompie tidak melakukan perlawanan apa pun," imbuh Ferdinand Hutahaean.
Diberitakan sebelumnya, Menkumham Yasonna Laoly telah mencopot Ronny Sompie dari Dirjen Imigrasi pada Selasa (28/1/2020).
Yasonna mengaku alasan adanya keputusan tersebut agar memudahkan penyelidikan dan menghindari konflik kepentingan. (*)
(Tribunnews.com/Isnaya Helmi Rahma)